SUMBER, fajarsatu.- Kebakaran lahan kosong kembali terjadi di Kabupaten Cirebon. Kali ini terjadi di Jalan Ir. Sukarno berdekatan dengan Puri Cirebon Lestari, Selasa (13/8/2019) sekitar pukul 12.25 WIB.
Informasi yang berhasil dihimbun fajarsatu.com menyebutkan, kebakaran yang terjadi diduga dari puntung rokok yang dibuang sembarangan.
Warga yang panik dengan kebakaran lahan seluas 700 M tersebut kemudian melaporkan kejadian itu kepada anggota Polsek Talun.
Pihak kepolisan pun kemudian melaporkan kejadian kebakaran terasebut kepada Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Cirebon.
Petugas pemadam kebakaran yang datang kemudian langsung mendatangi lokasi kejadian, dan dalam beberapa menit api berhasil dipadamkan, sehingga tidak meluas ke pemukiman warga.
Kepala seksi tanggap darurat, Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Cirebon, Eno Sujana, membenarkan adanya kejadian tersebut.
“Dugaan nya dari puntung rokok yang dibuang sembarangan, karena kondisi rerumputan yang ada dilahan itu kering, jadi mudah terbakar,” ujar Eno, saat dikonfirmasi melalui saluran telponnya.
Eno mengatakan, kondisi musim kemarau ini sangat mudah sekali kebakaran, untuk itu masyarakat dihimbau tidak melakukan aktifitas yang membahayakan atau yang mengakibatkan kebakaran. (FS-5)