KUNINGAN, fajarsatu.com.- Kemeriahan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-74 sangat terasa di Desa Cigarukgak, Kecamatan Ciawigebang, Kabupaten Kuningan.
Warga setempat dengan penuh semangat mengikuti berbagai kegiatan yang diprakarsai Karang Taruna Tunas Harapan Desa Cigarukgak di bawah komando Ketuanya, Surip.
Menurut Ketua Karang Taruna Tunas Harapan Cigarukgak, kegiatan memeriahkan HUR RI ini digelar selama delapan hari mulai Jumat (9/8/2019) hingga Minggu (18/8/2019).
“Berbagai kegiatan telah kami laksanakan mulai dari kegiatan Loma keagamaan hingga puncaknya panggung hiburan,” ungkapnya, Senin (19/9/2019).
Kegiatan Lomba Keagamaan, lanjutnya, berupa lomba pidato, adzan, tahfidz, seni kaligrafi dan loma mewarnai. sedangkan Lomba Hiburan antara lain, sepakbola, futsal, panjat pinang, balap karung dan tarik tambang, nola terong, joget dan perlombaan khusus untuk anak-anak.
“Puncaknya dilangsungkan pada Minggu (18/8/2019) dengan menggelar marching band dari Mts Al-Falah Cigarukgak dan jalan santai yang diikuti ratusan peserta dan panggung hiburan sekaligus pembagian hadiah pemenang perlombaan.
Dalam acara jalan santai, kata Surip, pihak panitia telah menyediakan berbagai hadiah hiburan dan hadia utama mulai dari kipas agin, water dispener, kipas angin, rice cooker, jam dinding, mesin cuci dan televisi LCD.
Dikatakan Surip, hadir dalam acara puncak Camat Ciawigebang, Ruslani, S.sos, Kepala Desa Cigarukgak, Tatang, Ketua BPD Cigarukgak, Encu, S.El, Owner Gardi Explorer Cabang Cirebon, Hj. Rami, SPd.I dan masyarakat setempat.
Dalam penyediaan hadiah, pihaknya dibanttu dan disponsori sejumlah perusahaan, salah satunya, Gardi Explorer Cabang Cirebon sebuah perusahaan yang bergerak di bidang perjalanan umrah, haji khusus dan wisata muslim.
“Kami sebagai pantia sangat bersyukur dan mengucapkan terima kasih kerena keterlibatan Gardi Explorer sangat membantu kegatan memeriahkan HUT RT tahun ini,” kata Surip.
Ia berharap, kerjasama ini akan terus berlangsung di berbagai event yang dilaksanakan Karang Taruna Desa Cigarukgak.
Sementara di tempat terpisah, Owner Gardi Explorer Cabang Cirebon, Hj. Rami, SPd.I mengatakan, keterlibatan Gardi Explorer dalam kegiatan memeriahkan HUT RI ke-74 memang sudah seharusnya dilakukan.
“Ya harus dong, kan kegiatan ini untuk memeriahkan Hari kemerdekaan kita,” katanya kepada fajarsatu.com, Senin (19/8/2019) di ruang kerjanya, Jalan Evakuasi, Kelurahan Sunyaragi, Kecamatan Kesamsi, Kota Cirebon.
Lanjutnya, pihaknya dihubungi pantia HUT RI yang kebetulan diprakarsai oleh Karang Taruna Desa Cigarukgak. “Karena saya nilai acaranya bagus, kenapa enggak ikut berpartsipasi. Saya memberikan sejumlah nominal saja, soal untuk hadiah apa diserahkan ke panitia,” ucap rami.
Ia berharap, segala kegiatan untuk memeriahkan kemerdekan RI yang sifatnya positif akan didukung.
“Selain itu, memperingati HUT RI dapat menciptakan rasa persatuan dan kesatuan, teruma untuk menjaga NKRI,” pungkas Rami. (FS-2)