Makanya, lamjut dia, materi yang diberikan juga dalam pemberian pengalaman serta melatih keberanian anak diantara sesamanya.
“Alhamdulillah peserta terus bertambah setiap tahunnya seiring bertambahnya juga sekolah di Kabupaten Cirebon. Dari tahun lalu yang tercatat sekitar 6 ribu, tahun ini bisa mencapai 8 ribu lebih,” pungkasnya.
Idayanti berharap, dengan kegiatan ini bisa lebih menambah wawasan pengalaman sebagai bekal mereka dewasa kelak dan menambah keimanan akan kewajiban rukun Islam ke-5 ini.
Sementara itu, Plt Bupati Cirebon, H. Imron Rosyadi yang berkesempatan hadir untuk membuka kegiatan manasik haji mengapresiasi apa yang menjadi kegiatan tahunan. Khasanah kegiatan yang bernuansa religi Islami.
Kata Imron, kegiatan masik haji ini patut diagendakan lebih banyak agar regenerasi kelak dari saat ini bisa kuat dari berbagai sektor.
“Manasik ini upaya dalam pembekalan ahlak bagi anak selain pendidikan formal. Sehingga anak bisa faham selain ilmu materi tapi juga langsung turun melalui pengalaman sehingga bisa diingat sampai dewasa nanti,” ungkapnya. (FS-7)