SUMBER, fajarsatu.- Pimpinan sementara DPRD Kabupaten Cirebon, Muhamad Lutfi, mengaku siap bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Cirebon untuk melakukan percepatan pembangunan.
Hal ini disampailan Lutfi usai pelantikan anggota DPRD Kabupaten Cirebon, di Gedung DPRD Kabupaten Cirebon, Senin (16/09/2019).
“Pascadilantik menjadi anggota DPRD Kabupaten Cirebon masa bakti 2019-2024, kami akan langsung bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Cirebon untuk melanjukan estafet pembangunan,” ujar Lutfi.
Dikatakan Lutfi, legislatif yang baru akan melanjutkan estafet dewan yang lama, dan pihaknya juga akan segera berkomunikasi dengan eksekutif dan juga Muspida.
“Kami harus berlari, dan Plt Bupati sepakat terkait arah pembangunan Kabupaten Cirebon ke depan yang harus progresif,” katanya.
Lutfi juga mengatakan, komunikasi yang sudah dilakukan pihaknya dengan Plt Bupati terkait percepatan pembangunan di Kabupaten Cirebon.
“DPRD akan menyambut baik, percepatan pembangunan yang dilakukan oleh pihak eksekutif, dan kami akan mendukung penuh sesuai dengan kewenangan DPRD,” tambahnya.
DPRD Kabupaten Cirebon masa bakti 2019-2024 resmi dilantik. Adapun kursi dari masing-masing partai politik berdasarkan hasil pemilihan umum 2019 adalah:
1. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) : 10 kuris
2. PDI-Perjuangan: 8 kursi
3. Partai Golkar: 7 kursi
4. Partai Gerindra: 7 kursi
5. Nasdem: 7 kursi
6. PKS: 5 kursi
7. Demokrat: 5 kursi
8. Hanura: 1 kursi.
(FS-5)