SUMBER, fajarsatu.- Untuk menjaga dan mempererat tali silaturahmi antar ormas dan LSM, Pemuda Pancasila menggelar silahturahmi bersama masyarakat dan perusahaan di wilayah Kecamatan Gempol, Kamis (26/09/2019).
Kegiatan yang bertemakan “Dengan semangat kebersamaan mari kita ciptakan hubungan yang harmonis antar ormas, LSM dan pemerintah serta menjadi mitra BNN dan BLK” tersebut dilaksanakan di Lapangan Sepakbola Kecamatan Gempol.
Hadir dalam kegiatan tersebut, unsur Muspika Kecamatan Gempol, Harsono Kepala BLK, Birin Kepala Rumah Damping BNN, H. Ahmad Jamil HRG A PT. Indocement, media pers dan puluhan ormas serta para tokoh masyarakat.
Ketua PP Kecamatan Gempol, A. Yani mengatakan, kegiatan tersebut untuk menjalin komunikasi yang baik antar sesama Ormas, LSM, pemerintah dan perusahaan sebagai Obyek Vital Nasional yang perlu dijaga.
“Ormas dan LSM harus terbebas dari pengaruh narkoba, karena dapat merusak kesehatan serta dapat menghilangkan pikiran jernih. Selain terbebas dari narkoba, generasi muda, Ormas dan LSM harus mempunyai keterampilan dan skill bekerja,” katanya kepada media.
Dikatakan Yani, hal itu sangat diperlukan, agar mampu menjadi generasi yang siap guna.
Mengingat bahwa wilayah Cirebon khususnya Kecamatan Gempol terdapat banyak perusahaan yang dapat menyerap tegana kerja.
Sementara perwakilan dari Muspika sekaligus mewakili Camat Gempol, H. Ihsan menyampaikan banyak terimakasih atas dilaksanakannya kegiatan silahturahmi tersebut.
“Dengan kegiatan seperti ini Ormas dan LSM dapat menunjukkan dan mampu bersinergi dengan pemerintahan serta turut menjaga perusahaan yang ada di Kecamatan Gempol seperti PT Indocement tunggal prakarsa,” katanya.
Lanjutnya, Ormas dan LSM harus bisa menjaga obyek vital nasional, selain itu Ormas dan LSM juga bisa mengubah stigma yang kurang baik di masyarakat yakni identik dengan premanisme, preman terorganisir dan lain-lain, yang tentunya harus disertai dengan tindakan-tindakan yang terpuji.
Dikatakan H. Jamil, dari pihak Indocement yang hadir, pihak Indocement sangat mengapresiasi kegiatan tersebut.
Dengan demikian harapannya PT. Indocemet ke depan akan mendapatkan tenaga kerja yang mempunyai skill di bidangnya masing-masing serta dapat mengoptimalkan pemberdayaan masyrakat setempat.
“Dengan diadakannya kegiatan ini harapannya masyarakat ikut menjaga perusahaan salah satunya PT. Indocement sebagai Obyek Vital Nasional serta tidak ada lagi oknum yang mencari celah atau keuntungan pribadi dari kekurangan yang dimiliki perusahaan,” ungkapnya.
PT. Indocement atau perusahaan lain. selain menjadi Obyek Vital Nasional juga telah banyak membantu masyarakat sekitar dan diantaranya adalah membantu pembangunan desa serta membantu pembangunan sarana umum disekitar pabrik.
Kegiatan dilanjutkan dengan ikrar bersama Ormas dan LSM yang intinya akan bersama-sama menjaga Obyek Vital Nasional demi kemajuan Kota dan Kabupaten Cirebon yang lebih bermartabat serta siap menjadi mitra pemerintah. (FS-5)