Selasa, 13 April 2021
  • Login
fajarsatu.com
  • Home
  • Ciayumajakuning
    • Cirebon
    • Kuningan
    • Indramayu
    • Majalengka
  • Jabar
  • Nasional
  • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Sastra & Budaya
  • Opini
  • Wisata
  • Teknologi
  • DPRD Kota Cirebon
No Result
View All Result
  • Home
  • Ciayumajakuning
    • Cirebon
    • Kuningan
    • Indramayu
    • Majalengka
  • Jabar
  • Nasional
  • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Sastra & Budaya
  • Opini
  • Wisata
  • Teknologi
  • DPRD Kota Cirebon
No Result
View All Result
fajarsatu.com
No Result
View All Result

Mbah Kuwu Sangkan Ternyata Miliki Lima Nama

Admin
09/12/2019 15:42
in Cirebon
0
Mbah Kuwu Sangkan Ternyata Miliki Lima Nama
85
SHARES
14.3k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

SUMBER, fajarsatu.-  Memasuki kawasan Keramat Talun Pangeran Cakrabuana Mbah Kuwu Sangkan di Desa Cirebon Girang, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, bagai memasuki kisah awal berdirinya, Kerajaan Islam Cerbon yang berlokasi Keraton Pakungwati (sekarang sisi timur Keraton Kasepuhan).

Juru bicara Keramat Talun, Mochamad Tohir menuturkan, Pangeran Cakrabuana merupakan putra mahkota Kerajaan Pajajaran, berjuluk Pangeran Walangsungsang. Karena berbeda prinsip dalam hal agama dengan ayahnya, Prabu Siliwangi, pada usia 14 tahun Pangerang Walangsungsang keluar dari Kerajaan Pajajaran menuju Gadog di Garut.

Di sana, lanjutnya, ia diakui oleh Ki Danurwarsih sekaligus mertuanya karena anak Ki Danuwarsih, Nyi Endang Geulis dinikahi Pangeran Walangsungsang. Bersama istrinya, ia berguru kepada Sech Nurjati alias Sech Dahtul Kahfi di Cirebon.

Setelah diterima menjadi murid Sech Dahtul Kahfi, Pangeran Walangsungsang diganti nama oleh gurunya menjadi Ki Somadullah sambil dilepas untuk mencari daerah pedukuhan. Ia mulai membabat hutan di Kebon Sisir untuk dijadikan sebuah pemukiman.

Seiring waktu, pemukiman tersebut makin membesar menjadi sebuah kadipaten yang bernama Kadipaten Caruban. Berdirinya kadipaten tersebut mendapat dukungan dari Prabu Siliwangi. Sejumlah nama yang disandang Pangeran Walungsungsang disesuikan dengan berbagai peristiwa yang dialaminya.

Bacajuga

Gabungan BNN dan Polresta Razia Lapas Narkotika Cirebon, Hasilnya Nihil Narkoba

Kader Motekar Kab. Cirebon Siap Edukasi Ketahanan Keluarga Berkualitas

Kapolres Ciko Hadiri Upacara Peringatan Hari Jadi Kabupaten Cirebon ke-539/2021

Berdasarkan kisah perjalanannya, putra pertama Raja Pajajaran ini mempunyai lima nama selain Walangsungsang yaitu Ki Somadullah, Haji Abdullah Iman (usai melaksanakan ibdah haji), Pangeran Cakrabuana dan Mbah Kuwu Sangkan, saat menjadi kuwu menggantikan Ki Gede Alang-alang.

Nama Pangeran Cakrabuana alias Mbah Kuwu Sangkan tersebut disandangnya mulai terbentuknya Kadipaten Caruban hingga menjadi Kerajaan Islam Cerbon pada 1482 M yang bertempat di Keraton Pakungwati.

Namun, berdirinya kerajaan tersebut tidak menjadikannya sebagai raja karena jabatan itu diserahkan kepada keponakannya sekaligus menantunya yaitu Syarif Hidayatullah alias Sunan Gunung Jati yang menikahi Putri Pakungwati.

Setelah dirasa Kerajaan Islam Cirebon mapan dan aman, Mbah Kuwu Sangkan kembali ke Cirebon Girang untuk mengsyiarkan Islam dan mendekatkan diri kepada Sang Pencipta hingga menghenbuskan nafas terakhir dan dimakamkan di Gunung Sembung.

Dituturkan Tohir, perjalanan Mbah Kuwu Sangkan bagai lingkaran yang bersatu dalam satu titik, yakni Cirebon Girang. Mulai dari peringgahan di Cirebon Girang hingga melakukan pengembaraan  panjang hingga terbentuknya Kerajaan Islam Cerbon dan kembali ke Cirebon Girang.

Saat ini, lokasi tersebut dikenal Keramat Talun Pangeran Cakrabuana Mbah Kuwu Sangkan Cirebon Girang. Menurut Tohir, banyak masyarakat Cirebon dan luar Cirebon mengunjungi situs untuk melakukan tahlilan berjamaah di masjid yang didalamya terdapat dua makam.

“Makam itu bukan bukan makam Mbah Kuwu Sangkan tetapi makam santri untuk membantu Mbah Kuwu dalam menjalankan syiar Islam,” jelas Tohir.

Untuk mencapai lokasi situs, pengunjung harus menggunakan kendaraan sendiri karena lokasi situs tidak dilalui angkutan umum. Pengunjung tidak perlu khawatir bakal tersesat jalan karena disepanjang jalan sudah dilengkapi papan penunjuk arah. (FS-2)

Tags: Kabupaten CirebonMbah Kuwu SangkanPangeran Cakrabuana

Related Post

Polres Ciko Ringkus 11 Pelaku Tawuran Antar Kelompok, Rata-rata di Bawah Umur
Cirebon

Polres Ciko Ringkus 11 Pelaku Tawuran Antar Kelompok, Rata-rata di Bawah Umur

Admin
12/04/2021 20:21
Lawan Petugas, Satu Tersangka Pembobol Kartu ATM Didor
Cirebon

Lawan Petugas, Satu Tersangka Pembobol Kartu ATM Didor

Admin
12/04/2021 19:39
Terapkan Prokes Ketat, Masjid Raya At Taqwa Tetap Laksanakan Shalat Tarawih
Cirebon

Terapkan Prokes Ketat, Masjid Raya At Taqwa Tetap Laksanakan Shalat Tarawih

Admin
12/04/2021 17:51
BRT Trans Cirebon Diluncurkan, Nih Lokasi Shelternya!
Cirebon

BRT Trans Cirebon Diluncurkan, Nih Lokasi Shelternya!

Admin
12/04/2021 17:14
Alun-alun Kejaksan Resmi Dibuka, Wakil Wali Kota Cirebon Wanti-wanti Soal Ini
Cirebon

Alun-alun Kejaksan Resmi Dibuka, Wakil Wali Kota Cirebon Wanti-wanti Soal Ini

Admin
12/04/2021 16:51
Lansia Kecamatan Pekalipan Mulai Divaksin Covid-19
Cirebon

Lansia Kecamatan Pekalipan Mulai Divaksin Covid-19

Admin
12/04/2021 16:09
Pemenang Puteri Remaja dan Puteri Cilik Jawa Barat 2021 Gelar Roadshow ke Cirebon
Cirebon

Pemenang Puteri Remaja dan Puteri Cilik Jawa Barat 2021 Gelar Roadshow ke Cirebon

Admin
12/04/2021 13:26
Sambut Ramadhan, DKM Al Muhajirin RW 07 Taman Kota Santuni Anak Yatim dan Dhuafa
Cirebon

Sambut Ramadhan, DKM Al Muhajirin RW 07 Taman Kota Santuni Anak Yatim dan Dhuafa

Admin
10/04/2021 19:59

Populer

  • Ikan Paus Sepanjang 25 Meter Terdampar di Laut Bungko Lor Cirebon

    Ikan Paus Sepanjang 25 Meter Terdampar di Laut Bungko Lor Cirebon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kapan Pinjaman Dinyatakan Lunas Apabila Debitur Meninggal Dunia?

    20 shares
    Share 20 Tweet 0
  • Terbukti! Ketua DPRD Tidak Minta Sumbangan Pemasangan Spanduk, Ini Kronologisnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Tanpa Perlawanan, PN Cirebon Eksekusi Pengosongan 8 Ruko di Jalan Winaon

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Aspri Adukan Ketua DPRD Kota Cirebon ke BK, Begini Bantahan Keras Wali Kota

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • About
  • Redaksi
  • Kontak
  • Disclaimer

© 2019 PT Karna Karya Abadi. All rights reserved. didukung Jasa Pembuatan Website

No Result
View All Result
  • Home
  • Ciayumajakuning
    • Cirebon
    • Kuningan
    • Indramayu
    • Majalengka
  • Jabar
  • Nasional
  • Pendidikan
  • Ekonomi
  • Sastra & Budaya
  • Opini
  • Wisata
  • Teknologi
  • DPRD Kota Cirebon

© 2019 PT Karna Karya Abadi. All rights reserved. didukung Jasa Pembuatan Website

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist