JAKARTA, fajarsatu.- Komunitas pecinta Toyota Corolla DX Jakarta menggelar acara Inauguration of DX Jakarta yang berlangsung di Mitra Terrace, Jalan Gatoto Subroto No. Kav. 21, Jakarta, Minggu (26/1/2020).
Selain pengukuhan Komunitas Toyota Corolla DX Jakarta, dalam acara tersebut juga dilakukan penyerahan plakat penghargaan dan Merchandise DX Jakarta kepada Kapolda Jakarta, acara hiburan, door rize, dan bazaar.
Ketua Panitia Inauguration of DX Jakarta, Dharma Hutama Siregar mengatakan, kegiatan ini digelar untuk menimbulkan animo para pecinta mobil tua dan sebagai wadah penyaluran bakat dan hobi sekaligus memperkenalkan salah satu komunitas mobil tua di Jakarta.
“Tujuan kegiatan ini sebagai wadah penyaluran hobi dalam bidang otomotif khususnya mobil tua dan menggalang rasa kebersamaan sesama penggemar otomotif,” kata Dharma.
Tambahnya, tujuan lainnya sebagai bentuk kegiatan yang positif dan bermanfaats ebagai tempat bertukar pikiran antar sesama pecinta mobil tua serta tempat untuk menuangkan dan mengembangkan kreatifitas.
“Berawal dari hobi yang sama dan mempunyai tujuan yang sama yaitu ingin mempertahankan dan memperkenalkan kendaraan tua tetapi masih bisa exist, bahkan mempunyai banyak penggemar,” ucap dia.
Menurutnya, komunitas ini dapat menjadi ajang pemersatu maupun sharing para pecinta ataupun penggemar mobil tua di Indonesia. Saat ini, lanjtnya, komunitas mobil tua khususnya Toyota Corolla DX, sudah mencapai lebih dari 1.000 unit mobil Toyota Corolla DX yang tersebar di seluruh Indonesia.
Dikatakan Dharma, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada teman-teman komunitas, para sponsor dan panitia yang telah bekerja keras sehingga acara ini dapat berjalan lancar dan sukses.
“Secara khusus, kami mengucapkan terima kasih kepada PT Cipta Mutiara Gumilang Cirebon yang telah membantu kami menjadi salat satu sponsor dalam kegiatan ini,” ujarnya.
Lanjut Dharma, sedikitnya sekitar 300 ratus lebih Toyota Corolla DX se-Jabotabek dan Karawang hadir dalam acara ini.
“Selain itu juga datang temen-temen komunitas Toyota Corolla DX dari Banten, Bandung dan Surabaya. Event berikutnya kemungkinan akan diselenggarakan di Pekanbaru Riau pada Agustus 2020,” terangnya.
Dharma berharap, komunitas Toyota DX seluruh Indonesia semakin solid. (FS-2)
Laporan: M. Teguh dan Riki Herdiana, Jakarta