LEMAHWUNGKUK, fajarsatu – Pansus Covid-19 DPRD Kota Cirebon mendatangi Kantor Pos Cirebon, Jumat (22/5/2020). Kedatangan pansus untuk meninjau pelaksanaan pembagian bantuan sosial tunai kepada masyarakat terdampak Covid-19.
Ketua Pansus Covid-19 DPRD Kota Cirebon, dr Tresnawaty Sp.B mengatakan, setelah meninjau dan berdiskusi dengan satgas penyaluran bantuan sosial, sistem pembagian tersebut tidak berjalan lancar.
“Artinya, kami melihat masih berkerumun dan tidak tertib. Harusnya secara teknis diterapkan protokol pencegahan Covid-19,” ujarnya.
Tak hanya itu, lanjut dr Tresnawaty, pembagian bantuan sosial berlangsung lama. Klarifikasi dari petugas pos mengatakan banyak warga yang saat di lokasi tidak membawa persyaratan yang ditentukan.
“Seperti di Kecamatan Kesambi, kami dapat informasi bahwa penyaluran berlangsung hingga malam hari,” katanya.
Ia berharap, penyaluran bantuan sosial di masa pandemi sebaiknya bisa berjalan sesuai dengan protokol pencegahan covid-19. Seperti penerapan jaga jarak, tersedianya alat pengecekan suhu hingga alat cuci tangan.
“Teknis penyalurannya harus dievaluasi lagi, supaya tidak berjubel dan tetap aman jaga jarak,” harapnya, dan mengajukan saran untuk kemungkinan bansos dikirim ke rumah masing-masing warga.
Seperti yang diketahui, salah satu tugas dari Pansus Covid-19 adalah memastikan protokol pencegahan Covid-19 telah dilakukan secara ketat dan menyeluruh di instansi pemerintah maupun di lingkungan masyarakat. (irgun/rilis)