KEDAWUNG, fajarsatu – Bupati Cirebon bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Cirebon melakukan monitoring bantuan beras yang bersumber dari anggaran APBD bagi masyarakat terdampak Covid-19 di Desa Kalikoa, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon.
“Penyaluran sudah disalurkan sejak hari jumat,” kata Bupati Cirebon, H. Imron Rosyadi saat ditemui ketika monitoring penyaluran, Senin (22/6/2020).
Lanjut Imron, bantuan beras berjenis premium ini akan disalurkan kepada 46.848 KK. Dijelaskannya, harga bagi beras berjenis premium ini sebesar Rp 12 ribu/kg dan dari setiap data KK penerima bantuan sebanyak 15 Kg selama tiga bulan kedepan.
“Kalo di Desa Kalikoa ada 176 KK yang menerima bantuan untuk membantu masyarakat terdampak Covid-19. Masyarakat dari data juga sudah tercover,” papar dia.
Sepat terlambatnya penyaluran bantuan beras, sambung Imron, lamanya pendistribusian akibat menunggu kepastian data agar tidak salah sasaran.
“Lamanya pendistribusian karena untuk memastikan bantuan diterima oleh keluarga yang tepat sasaran,” ujarnya.
Ia berharap kepada masyarakat yang mampu untuk bisa saling membantu dalam kegotongroyongan bagi masyarakat disekitarnya.
“Miskin dan kaya sebagai kenyataan hidup pasti ada, jadi bagi masyarakat yang mampu untuk bisa berpartisipasi membantu satu sama lain kepada masyarakat yang kurang mampu,” jelasnya. (dave)