KEJAKSAN, fajarsatu – Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon, Fitria Pamungkaswati mengungkapkan jika dirinya telah sembuh dari Covid-19. Kegembiraan itu ia ungkapkan lewat video di akun facebook miliknya, Selasa (15/9/2020).
Hingga pukul 22.41 WIB, video tersebut sudah dlihat 166 orang, dikomentari 38 orang. Rata-rata warganet mengucapkan syukur atas keberhasilan Fitria keluar dari tekanan Covid-19 dan terus memberi semangat serta berharap terus berkarya untuk rakyat.
Dalam video tersebut, Fitria menyampaikan kabar gembira untuk masyarakat Kota Cirebon, bahwa hari ini dirinya sudah dinyatakan negatif berdasarkan hasil swab test yang dilakukan oleh RSUD Gunung Jati berdasarkan hasil PCR diagnosis Covid-19.
“Alhamdulillah hasil swab saya negatif setelah saya diisolasi mandiri selama tujuh hari di rumah. Saya juga ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat Kota Cirebon atas doa, dukungan dan bantuannya,” kata Ketua DPC PDIP Kota Cirebon ini.
Selanjutnya, ia mengatakan kepada masyarakat Kota Cirebon jangan lupa selalu menjaga kebersihan, selalu menjalan 3M yaitu memakai masker, mencici tangan dan juga menjaga jarak karena Covid-19 ini tidak terlihat.
“Sehingga sangat rentan bagi kita untuk bisa tertular. Saya pun kemarin merasakan bahwa saya bisa dikatakan orang tanpa gejala (OTG), sehingga tidak merasakan apapun bahwa saya tidak merasakan tertular,” ungkap Fitria.
Lanjutnya, ia bersyukur pada hari ini sudah dinyatakan negatif, sehingga dirinya sudah bisa mulai beraktivitas secara normal. (irgun)