LEMAHWUNGKUK, fajarsatu – Meski cuaca pagi di Kota Cirebon diguyur hujan, Wali Kota Cirebon, H. Nashrudin Azis tetap menghadiri sekaligus meresmikan Monumen KRI Gajah Mada 408, Patung Kapten Laut Samadikun dan Soft Opening Museum Bahari Sarwajala, Rabu (20/1/2021).
Dalam kesempatan tersebut, Azis mengkatakan, Monumen Kri Gajah Mada-408, Patung Kapten Laut Samadikun dan Museum Bahari Sarwajala adalah upaya untuk membuat sejarah tetap hidup dan menjadi pelajaran.
“Lebih khusus lagi, ketiganya membuat kita menyadari kebesaran sejarah kemaritiman di Cirebon,” katanya.
Tak hanya itu, lanjut Azis, keberadaan Monumen KRI Gajah Mada-408, Patung Samadikun dan Museum Bahari Sarwajala dapat menjadi destinasi wisata baru di Kota Cirebon.
“Hal ini diharapkan memberi dampak pada peningkatan kunjungan wisata sekaligus peningkatan perekonomian bagi warga sekitar,” pugkas Azis. (irgun)