MAJALENGKA, fajarsatu – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Majalengka kembali menyalurkan bantuan untuk para guru ngaji, marbot masjid dan santri, Rabu, (23/6/2021).
Hal itu menjadi kepedulian Baznas Majalengka sebagai upaya membantu masyarakat pada masa pandemi Covid-19 ini.
Pembagian bantuan ini termasuk dalam program jaring pengaman sosial Covid-19 Baznas Majalengka dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
Ketua Baznas Majalengka, H. Agus Yadi Ismail menerangkan, bantuan tersebut sudah disalurkan kepada 100 marbot masjid dengan masing-masing sebesar Rp 320 ribu.
Kemudian bagi guru ngaji sebanyak 100 orang, masing-masing sebesar Rp 396.800 serta kepada 40 orang santri masing-masing sebesar Rp 480 ribu.
“Kami berharap bantuan ini bermanfaat dan menambah spirit dan semangat untuk tetap melaksanakan kegiatannya, ” papar Agus.
Agus menambahkan, bantuan ini diharapkan dapat meringankan persoalan kebutuhan ekonomi di kalangan para marbot masjid, guru ngaji dan santri yang ada di Kabupaten Majalengka.
“Baznas Majalengka selalu siap melayani dan memberikan yang terbaik untuk masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Majalengka,” tandasnya. (gan)