LEMAHWUNGKUK, fajarsatu – Polsek Kawasan Pelabuhan Cirebon (KPC) Polres Cirebon Kota (Ciko) melaksanakan kegiatan Rutin yang ditingkatkan (KRYD) dan monitor giat kamtibmas lainya dalam rangka cipta kondisi di wilkum Polsek KPC.
Selain itu, personel Polsek KPC penertiban terhadap masyarakat yang ditengarai sebagai preman, Minggu (13/6/2021) sekira pukul 12.00 WIB.
Kegiataan operasi Rutin yang ditingkatkan dan operasi preman serta monitor giat kamtibmas lainya tersebut dipimpin Bawas Aiptu Eko Sudarsono (PS. Kanit Provos), bersama Aiptu Asep Achmad Sumbada, Aiptu Ade Setiawan dan Aipda Dede Mutakin
Menurut Kapolsek KPC, AKP Sugiono, pihaknya secara rutin melaksanakan patroli dengan jalur mulai dari Mako polsek KPC Jalan Perniagaan menuju kade-kade di dalam pelabuhan. Sisingamaharaja, Benteng, BAT, Yos Sudarso, TPI Kejawanan, Warung sekitar pantai Pelabuhan Cirebon, Area bongkar muat Pelabuhan Cirebon, Area parkir tamu/pengunjung Pelabuhan Cirebon dan kembali ke mako Polsek KPC.
“Harapan kami, dengan patroli dan ops preman dapat menekan kriminalitas minimal para pelaku mengurungkan niatnya untuk melakukan tindak pidana. Selain itu hasil dari kegiatan patroli operasi preman, sampai saat ini belum ditemukan adanya praktek premanisme dan pemalakan di wilayah hukum Polsek KPC Polres Cirebon Kota,” kata Sugiono.
Patroli sendiri menyisir, warung sekitar Pelabuhan Cirebon, area bongkar muat Pelabuhan Cirebon, area parkir tamu/pengunjung Pelabuhan Cirebon. (irgun)