LEMAHWUNGKUK, fajarsatu – Menyukseskan Program Operasi Makan Gratis, Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Aksi Cepat Tanggap (ACT) Cirebon mendirikan dapur umum yang berlokasi di halaman kantor ACT Cirebon.
Head Of Volunteer ACT Cirebon, Achmad Subandi mengatakan, program ini merupakan lanjutan dari Program Operasi Pangan Gratis yang hingga kini masih terus berjalan, sedangkan Gerakan Sedekah Pangan Nasional (GSPN) adalah Induk dari kedua program ini.
“Alhamdulillah kami dari ACT dengan MRI Cirebon mendirikan dapur umum yang berlokasi di depan kantor ACT Cirebon,” kata pria yang akrab disapa Kang Bandi ini kepada fajarsatu.com, Rabu (11/8/2021).
Ia menjelaskan, program ini merupakan lanjutan dari Program Operasi Pangan Gratis yang masih terus berjalan, sedangkan Gerakan Sedekah Pangan Nasional (GSPN) adalah Induk dari kedua program ini.
“Kami akan terus melakukan aksi kebaikan berupa Operasi Makan Gratis dan Operasi Pangan Gratis. Kalau ada yang bertanya sampai kapan, kami ingin melakukan ini sampai masyarakat benar-benar bangkit dari rasa cemas terhadap pandemi Covid-19 dan bisa Hidup Normal,” tandasnya.
Lanjut Bandi, pihaknya juga terus mengajak kepada para dermawan untuk ikut serta berpartisipasi di dapur umum ini.
“Yang punya beras kirimkan beras, ada minyak kirimkan minyak, ada telur dan bahan sembako lainnya bisa disalurkan ke dapur umum kami. Selain itu, kami juga menghimbau kepada masyarakat Cirebon yang merasa perlu dibantu bisa lapor ke kami,” ujar Bandi.
Ditambahkannya, bila ada warga masyarakat Cirebon yang ingin dibantu atau melihat tetangganya yang perlu dibantu segera menghubungi MRI ACT ke nomor 081317576329.
“Insya Allah kami akan segera membantu baik paket pangan gratis maupun operasi makan gratis. Kurir kebaikan kami akan mengantarkan sampai ke tempat,” kata Bandi.
Lanjutnya, MRI ACT Cirebon berharap menjadi penghubung antara dermawan dan penerima manfaat.
“Yang Tuhan diberi kelebihan rezeki, silahkan berkontribusi melalaui MRI ACT, sementara yang butuh bantuan segera hubungi kami agar cepat bisa dibantu,” pungkasnya. (irgun)