KEJAKSAN, fajarsatu – Polres Cirebon Kota (Ciko) terus menebar kebaikan dengan melalsanakan bantuan sosial (bansos) untuk membantu warga masyarakat di tengah pandemi Covid19 dan PPKM Level 4.
Bantuan kali ini berlangsung di Jalan Kembang Blok Pancuran Barat, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, Kamis (19/8/2021).
Kegiatan bansos tersebut bekerjasama dengan TNI, Forum Ukhuwah Islamiyah (FUI) Wilayah III Cirebon dan Himpunan Mahasiswa Islam ( HMI ) Cabang Cirebon.
Kapolres Cirebon Kota, AKBP Imron Ermawan menyampaikan, kegiatan bansos ini bertempat di Jalan Kembang Blok Pancuran Barat, Kelurahan Sukapura, Kecamatan Kejaksan. Kita akan membagikan bantuan berupa pembagian beras seberat 5 kg dengan jumlah 200 kantung untuk warga masyarakat yang terdampak PPKM Level 4.
“Semoga kehadiran kita ini membawa senyum kebahagiaan, serta kehadiran dan perbuatan kecil yang kita lakukan, merupakan amal ibadah kelak di Syurganya Allah SWT , kata Imron
Kasi Humas Polres Cirebon Kota, Iptu Ngatidja menambahkan, hadir dalam kegiatan ini Kapolsek Cirebon Utara Barat Kompol Lindon Siregar, Kasat Binmas AKP Acep Anda, Kasat Intel AKP Jajang Wahyudin, Lurah Sukapura Achmad Muhaimin, Babinkamtibmas Sukapura Aiptu Otong Sarip, Babinsa Sukapura Sertu Muryadi.
“Selain itu, juga hadir Ketua FUI Ustad Almarwi, Penasihat FUI Cirebon Andi Mulya, Wakil Ketua FUI Cirebon Imam, Bendahara FUI Cirebon/Ketua Gardah Kota Cirebon Suwandi alias Andi Uuk, eks Koordinator FPI Cirebon Habib Saleh, Ketua Umum HMI Cabang Cirebon Yasir, Kabid Kepemudaan dan Organisasi HMI Cabang Cirebon Umar,” tutup Ngatidja. (irgun)