KEJAKSAN, fajarsatu – Dalam rangka Operasi Patuh Lodaya 2021, Sat Lantas Polres Cirebon Kota melaksanakan himbauan protokol kesehatan (prokes), pembagian masker dan tertib lalu lintas kepada para pengemudi atau sopir angkutan kota (angkot)di Pangkalan angkot D1 di Jalan Diponegoro dan Angkot D8 di Jalan Dukuh Semar, Kota Cirebon, Rabu (29/9/2021).
Kapolres Cirebon Kota, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kasat Lantas, AKP La Ode Habibi Ade Jama menegaskan, Operasi patuh lodaya 2021 dilaksanakan dengan kegiatan membagikan masker, Sosialisasi 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir, menjaga jarak, menghindari kerumunan, membatasi mobilitas di luar rumah.
“Selain itu, kami juga mengsosialisasikan pentingnya 3W, yakni wajib iman, wajib aman, wajib imun kepada masyarakat yang beraktifitas. Himbauan tentang tertib berlalu lintas sosialisasi Operasi Patuh Lodaya 2021,” ujarnya.
Habibi berharap, masyarakat memahami pentingnya menggunakan masker dan mengikuti protokol kesehatan, sebagai upaya Polri untuk memutus penyebaran covid 19.
“Hal ini sebagai bentuk peduli Polri kepada masyarakat. Mengetahui dilaksanakannya Operasi Patuh Lodaya 2021 mulai 20 September-3 Oktober 2021 dan terciptanya kamseltibcarlantas yang lebih baik,” jelas Habibi.
Kasi Humas Polres Cirebon Kota, Iptu Ngatidja menambahkan, kegiatan berupa edukasi dan pembagian 100 masker dan tertib lalu lintas kepada para pengemudi atau sopir angkutan kota.
“Hadir dalam kegiatan tersebut Kasat Lantas, Kanit Kamsel Sat Lantas, Anggota Kamsel Sat Lantas, ASN Kamsel Sat Lantas dan anggota komunitas sepeda,” tutup Ngatidja. (irgun)