KEJAKSAN, fajarsatu – Guna mengantisipasi gangguan keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas) saat malam Misa Natal, petugas gabungan dari Polres Cirebon Kota bersama Tim Gegana Sat Brimob Polda Jabar akan melakukan sterilisasi ke sejumlah gereja yang ada di Kota Cirebon.
Kapolres Cirebon Kota, AKBP M. Fahri Siregar mengatakan, sebanyak enam gereja yang ada di Kota Cirebon akan disterilisasi oleh petugas gabungan.
“Sedikitnya enam gereja di cek dan sterilisasi oleh petugas gabungan,” ujarnya, Kamis (23/12/2021).
Fahri menambahkan, petugas dari Satuan Gegana Brimob Polda Jabar dikerahkan menyusuri setiap sudut bangunan gereja di Kota Cirebon diperiksa dengan menggunakan alat Metal Detector. Hal ini dilakukan guna mengantisipasi terjadinya teror bom.
Lanjut Fahri, sterilisasi gereja ini di lakukan guna mengantisipasi gangguan kamtibmas saat malam misa natal.
Selain itu, sebanyak 80 personil dari kepolisian Polres juga dibantu unsur TNI serta Sat Pol PP Kota Cirebon yang diterjukan untuk mengamankan empat puluh gereja yang berada di wilayah administrasi Kota dan Kabupaten Cirebon.
“Ada 80 anggota gabungan yang akan diterjunkan di empat puluh gereja yang berada di wilayah administrasi Kota dan Kabupaten Cirebon,” pungkas Fahri.
Sementara itu, untuk penindakan tindak kriminalisasi pada saat Natal dan Tahun Baru (Nataru) ini pihaknya telah memiliki skenario pengamanan saat jelang Natal dan Tahun Baru. (yus)