MAJALENGKA – Tertarik dengan kiat pengembangan pariwisata alam Situ Cipanten di Desa Gunung Kuning Kecamatan Sindang, Kabupaten Majalengka yang selalu viral di media sosial, membuat Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Seruyan Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng, Hj Iswanti penasaran dan berwisata langsung ke pesona alam Situ Cipanten, Senin (6/2/2022) kemarin.
Didampingi Wakil Bupati Majalengka, Tarsono D. Mardiana, Wabup Seruyan Iswanti mengunjungi objek wisata alam Situ Cipanten yang disambut hangat Pengelola wisata Situ Cipanten, Yosep Hendawan.
Kepada fajarsatu.com, Pengelola wisata Situ Cipanten,Yosep Hendawan mengatakan, Wabup Seruyan, Iswanti terlihat sangat terkesan dengan beragam view alami yang dihadirkan di lokasi wisata tersebut.
“Sampai-sampai dirinya sangat menikmati bermain ayunan di atas hamparan situ yang jernih dan bening dengan nuansa ikan gurame yang menari riang,” ungkap Yosep, Selasa (8/3/2022).
Dikatakan Yosep, pihaknya selalu mengupdate aktivitas Situ Cipanten melalui media sosial (medsos) sehingga warganet banyak yang berkunjung dan penasaran menikmati wisata.
Ia juga mengungkapkan, Situ Cipanten sering dikunjungi tokoh penting di pemerintahan sebagai bahan studi banding. “Bahkan artis ternama tanah air banyak yang sudah mencoba keseruan wisata di sana,” ujar Yosep. (gan)