BANDUNG – Persib terus mematangkan persiapan menjelang pertandingan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (2/10/2022), pada tim berjuuk Pangeran Biru kembali ke Stadion Persib untuk menjalani sesi latihan, Jumat (30/9/2022).
Dilansir dari laman resmi Persib, dalam sesi latihan kali ini pelatih Luis Milla terus memfokuskan taktik permainan serta transisi menyerang dan bertahan. Pada sesi kali ini pun tim pelatih cukup banyak memberikan variasi latihan kepada para pemain.
Kombinasi taktik permainan dengan suasana ceria tampak pada latihan hari ini. Para pemain terlihat gembira dan sangat menikmati sesi latihan yang digelar pukul 08.30 WIB tersebut.
Kabar baik datang dalam sesi latihan hari ini. Gelandang PERSIB, Ricky Kambuaya sudah tampak bergabung. Ricky sudah pulih dan menjalani seluruh program yang diberikan oleh tim pelatih.
Dua pemain lainnya, David Rumakiek dan Erwin Ramdani yang masih menjalani pemulihan cedera harus latihan terpisah bersama fisioterapis.
Sementara itu, kebugaran Marc Klok sudah berangsur membaik. Karena itu, ia berambisi untuk bisa tampil saat Persib menjamu Persija Jakarta pada pertandingan lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Gelandang naturalisasi asal Belanda ini sebelumnya sempat mengalami masalah kesehatan. Ia pun tak turun dalam pertandingan kedua Tim Nasional Indonesia kontra Curacao di FIFA Match Day, awal pekan ini.
“Baik tapi masih sedikit masalah di area perut. Tapi saya lebih baik dan bersiap untuk big match,” kata pemain bernomor punggung 10 tersebut.
Saat ini, ia masih menunggu hasil pemeriksaan. Belum diketahui apa yang menjadi penyebab sakit di area perutnya tersebut.
“Saya melakukan pemeriksaan di rumah sakit untuk cek ada masalah apa. Tapi sampai sekarang belum tahu apa masalahnya,” ucapnya.
Klok menilai, saat ini Persija dalam kondisi yang bagus. Berbagai lini dinilai baik sehingga membuat tim asuhan Thomas Doll wajib diwaspadai.
“Mereka main kompak, mungkin dari taktik pelatih sangat baik. Tapi saya percaya PERSIB dengan Luis Milla. Kami punya era baru dan tren sudah positif,” ucapnya.
Klok a pun berambisi dengan semua pemainnya bisa tampil maksimal dan meraih tiga poin. “Pemain sudah improve tim improve saya pikir pasti di kandang sendiri kami harus menang lawan siapa pun,” tegasnya. (*)