MAJALENGKA fajarsatu.com – Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Edwin Affandi menghadiri Pertemuan Komite Keamanan Bandar Udara Internasional Kertajati Ke 1 Tahun 2023 di Ruang Tunggu Keberangkatan BIJB Kertajati Kabupaten Majalengka, Kamis (15/03/23).
Kegiatan Pertemuan Komite Keamanan ini dipimpin langsung oleh Eksekutif GM AP 2 Nuril Huda, Otban 1 Perhubungan Udara Elfita, Dirut BIJB diwakili oleh Eksekutif VP Komersial Agus Sugeng didampingi Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi, Danlanud S Sukani Mayor PNB Supardo Butar Butar.
Komite Keamanan Bandara Kertajati yang dibentuk untuk mengkoordinasikan, memberi saran dan masukan kepada penyelenggara bandar udara dan badan usaha bandar udara tentang hal-hal yang terkait dengan keamanan penerbangan dan pelaksanaan program keamanan bandar
“Jemaah haji ini yang nantinya akan melakukan penerbangan dari BIJB Kertajati berasal dari Kabupaten Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan, Sumedang dan Subang sebanyak 8.700 orang calon jemaah haji yang berasal dari wilayah Ciayumajakuning tersebut dan ditambah dari Sumedang dan Subang untuk asrama haji berada di wilayah Kabupaten Indramayu,” terangnya.
Untuk sistem pemberangkatan calon jemaah haji, tambahnya, dibagi menjadi sekitar 20 Kloter, sehari 1 kali penerbangan, dengan menggunakan pesawat Saudi Arabian Airlines dengan kapasitas sekitar 400 orang. (gan)