MAJALENGKA, fajarsatu.com – DPD Partai Nasdem Kabupaten Majalengka hari ini datangi kantor KPU untuk melakukan pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg).
“Hari ini kita sudah menyerahkan berkas sekaligus dengan para calegnya ke kantor KPU Majalengka terkait kontestasi Pileg dan Pilpres pada Pemilu 2024,” ujar Ketua DPD Partai Nasdem Majalengka, H. Alimudin, Kamis (11/5/2023).
Alimudin menyatakan, bahwa untuk memenuhi jumlah bacaleg laki-laki dan perempuan sudah sesuai target yang disyaratkan oleh KPU.
Bahkan, kata dia, ada beberapa daerah pemilihan (dapil) untuk jumlah keterwakilan gendernya melebihi kuota, yaitu mencapai 40 persen di dapil 1, 2 dan 3.
Kemudian ia mengatakan, secara keseluruhan penempatan bacaleg di semua dapil mencapai 100 persen atau terisi dengan jumlah 10 orang.
“Bacaleg di semua dapil itu terdiri bermacam-macam latar belakangnya. Ada yang dari mantan pejabat birokrasi, pengusaha, purnawirawan TNI, aktivis, tokoh masyarakat bahkan juga ada yang mantan calon bupati pada periode 2018,” ungkapnya.
Maka dengan demikian, Alimudin berharap, formasi serta kombinasi yang dibentuknya itu akan menunjang terhadap pencapaian visi dan misi Partai Nasdem Majalengka.
Bentuk pencapaian yang diharapkannya itu di antaranya yakni minimal bisa meraih 5 kursi di DPRD Majalengka untuk hasil Pemilu 2024.
“Kita juga berharap, bahwa ke depannya Partai Nasdem akan lebih berperan aktif dan lebih terasa kehadirannya oleh masyarakat Majalengka,” tuturnya.
Disamping itu juga, politisi mantan Kadinkes Majalengka ini pun menegaskan bahwa Partai Nasdem Majalengka tetap dalam keadaan solid.
Hal tersebut dibuktikannya saat mendatangi kantor KPU Majalengka dengan rombongan format jajaran lengkap untuk melakukan proses pendaftaran para bacalegnya itu. (hen)