CIREBON, fajarsatu.com – Kebahagian dan kecerian terlihat di wajah para santri penghafal Al Qur’an Pondok Pesantren Hidayatullah Kota Cirebon sebagai binaan BMH, ada 200 santri putra dan putri yg mendapat manfaat dari program muharam bangkit berupa buka puasa dan santunan untuk santri yatim, dalam program ini BMH mendapat dukungan dari Penggadaian Syariah Cabang Cirebon.
Acara yang di laksanakan di kampus putra dan putri ini berlangsung selama 2 hari yaitu Kamis dan Jum’at, 27-28 Juli 2023 /9-10 Muharram 1445 H.
Adapun pelaksanaan pada hari kamis dilaksanakan di Masjid Ulul Albab sekitar kampus Putra Hidayatullah, Jalan Surapandan 2, Kelurahan Argasunya
Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon yang ikuti oleh 60 santri dan guru.
Kegiatan yang berlangsung di Masjid Ulul Albab ini diawali dengan pembukaan, sambutan-sambutan, pembacaan
Al Qur’an, doa bersama dan pemberian santunan kepada santri yatim amanah dari para donatur BMH.
Dalam kesempatan tersebut hadir Kepala Cabang Penggadaian Syariah Cirebon, Ayu Minatul Illah, ketua Gerai BMH Cirebon, Asep Juhana sebagai, Ust Fahrurrozi sebagai Ketua DPD hidayatullah Cirebon dan Ust Faiz sebagai pengasuh pondok pesantren.
Dalam momentum buka bersama tersebut banyak doa yamg dipanjatkan dan di khususkan kepada para donatur BMH agar mendapat pahala dan keberkahan yang selama ini telah banyak membantu dan bersinergi dengan program program BMH.
Kepala Cabang Penggadaian Syariah Cirebon, Ayu Minatul Illah mengaku bahagia dan terharu serta berterima kasih kepada BMH yang telah menjalin sinergi atas kegiatan Muharam Bangkit.
“Semoga bisa terus melakukan kebaikan bersama BMH,” kata Ayu.
Sementara Rudi salah satu santri yatim yang menerima bingkisan mengaku bahagia dengan program muharam bangkit yang di adakan BMH, acara yang diakhiri dengan doa untuk kebaikan para donatur oleh ust rozi agar para donatur BMH diberikan sehat wal afiat, putra dan putri yg sholeh dan sholehah, di berikan kebaikan dan kelancaran dalam berusaha.
Acara ditutup dengan pemberian secara simbolis paket buka puasa dan bingkisan untuk santri yatim berjalan dengan baik dan lancar.. (asjun)