CIREBON, fajarsatu.com – Bakal calon legislatif (Bacaleg) DPRD Kabupaten Cirebon mulai melakukan sosialisasi kepada masyarakat jelang tahun politik 2024.Salah satunya Muhlisin bacaleg DPRD Kabupaten Cirebon dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Dapil 3 (Kecamatan Arjawinangun, Panguragan, Susukan, Gegesik dan Kaliwedi).
Pria yang akrab disapa kang Icin Irfan rela menggelontorkan uang pribadinya untuk memperbaiki Jalan Tegalgubug-Kaliwedi yang rusak parah.
Jalan Tegalgubug-Kaliwedi sudah lama rusak dan banyaknya lubang-lubang yang setiap saat bisa mengancam para pengguna jalan. Dengan uang pribadinya jalan dilakukan perbaikan dengan menutup lubang-lubang dan mengaspalnya.
“Ini perbaikan Jalan Tegalgubug-Kaliwedi yang sudah lama belum ada perbaikan, jalan ini akses penting masyarakat dalam beraktivitas, sehingga mudah-mudahan dengan perbaikan ini bisa membuat nyaman pengguna jalan dan perekonomian makin meningkat,” ungkapnya.
Menurut kang Icin, perbaikan jalan Tegalgubug sudah sangat dinantikan oleh masyarakat Tegalgubug, karena sangat mengganggu mobilisasi perekonomian masyarakat.
“Renaca dari pemerintah daerah akan melakukan penngecoran pada jalan ini, namun sebelum itu kita perbaiki dulu lubang-lubang yang terdapat di mana-mana dan langsung kita aspal,” ujarnya.
Bacaleg PKB yang murah senyum itu, merasa prihatin melihat jalan rusak hingga membuat kesulitan masyarakat dalam beraktivitas.
“Mudahan dengan dilakukan perbaikan bisa meningkatkan perekonomian masyarakat, sekaligus ini merupakan aspirasi masyarakat Tegalgubug agar jalan menjadi mulus sehingga pengguna jalan jadi nyaman,” pungkasnya.
Sementara salah seorang warga sekitar Fathur mengatakan sangat berterimakasih kepada bacaleg PKB yang sudah mau memperbaiki jalan.
“Ini sangat dinantikan masyarakat karena sudah lama tidak ada perbaikan, dan alhamdulillah ada calon legislatif kang Icin yang mau memperbaiki jalan Tegalgubug,” ujarnya.
Dikatakan Fathur, Tegalgubug penuh dengan industri rumahan pembuatan pakaian, dan kain, sehingga perbaikan jalan sangat dinantikan masyarakat. (de)