CIREBON, fajarsatu.com – Dalam semangat tema “Pers Mengawal Ketahanan Pangan untuk Kemandirian Bangsa”, mari kita apresiasi peran insan pers dalam memberikan informasi yang akurat, kritis, dan membangun kesadaran masyarakat terhadap pentingnya ketahanan pangan
Pers bukan hanya sebagai penyampai berita, tetapi juga sebagai pilar dalam mendorong inovasi, kebijakan yang berkelanjutan, dan kolaborasi berbagai pihak untuk mewujudkan bangsa yang mandiri dan berdaulat dalam sektor pangan.
“Teruslah menjadi garda terdepan dalam menyuarakan kebenaran dan kepentingan rakyat. Jayalah pers Indonesia!,” kata manajer humas KAI Daop 3 Cirebon,RM. Zainul (irgun)