KEJAKSAN, fajarsatu – Puluhan anggota DPRD Kota Cirebon, staf Sekwan Kota Ciebon dan awak media liputan DPRD Kta Cirebon menjalani swab tes di Gedung Griya Sawala, Kamis (11/6/2020).
Sebelumnya, sebagian anggota dewan kota juga menjalani swab tes di Fakultas Kedokteran Universitas Gunung Jati (FK-UGJ) saat agenda peninjauan lapangan Panitia Khusus (Pansus) Hibah Barang Milik Daerah DPRD Kota Cirebon, Rabu (10/6/2020).
Ada sekitar 30 orang ikut menjalani swab test, metode pemeriksaan lendir pada saluran pernafasan, yang kemudian akan diuji lab pada mesin Pollymerase Chain Reaction (PCR) yang dimiliki Pemkab Cirebon dan dikelola laboratorium FK-UGJ.
Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon, Fitria Pamungkaswati mengatakan, swab tes harin (Kamis, 11/6/2020) dilaksanakan di DPRD Kota Cirebon dengan seluruh peserta swab itu adalah anggota DPRD, Sekwan dan para wartawan peliput kegiatan DPRD.
“Kegatan ini terkait Covid-19 alangkah baiknyan kita mendektesi lebih dini corona di Kota Cirebon, teruatama di DPRD ini, adakah anggota dewan atau yang ada di lingkungan DPRD yang terkena Covid-19,” kata Fitria.
Lanjutnya, hasil tes swab ini kemungkinan sekitar dua hari. “Saya sebagai peserta wajib mengikuti swab karena untuk mendekteksi apakah kita kena atau tidak,” ujarnya.
Ia berharap, semua peserta swab tes ini hasilnya negatif. “Saya berharap hasilnya semuanya negatif,” ucapanya. (irgun)