HARJAMUKTI, fajarsatu – Ketua DPRD Kota Cirebon, Hj. Affiati, S.pd mengunjungi warga RW 06 Kelud Asih, Kelurahan Kecapi, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Minggu (29/11/2020).
Kehadiran Ketua DPRD Kota Cirebon itu bertepatan dengan pelaksanaan kerja bakti warga berupa penyemprotan disinfektan di lingkungan RW 06 Kelud Asih.
Hadir dalam kegiatan tersebut, pengusaha Surya Shuttle, H. Zaenal Mutaqin, sesepuh masyarakat RW 06 Kelud Asih, H. Eman Sulaeman, pengurus RW dan RT Kelud Asih dan warga setempat.
Dalam kesempatan itu, Affiati menyumbangkan masker untuk dibagikan kepada warga secara simbolis diterima Ketua RW 06 Kelud Asih, Dadan Sondani yang berlangsung di Baperkam Kelud Asih.
Dalam sambutannya, Ketua RW 06 Kelud Asih, Dadan Sondani menyampaikan selamat datang dan ucapan terima kasih kepada Ketua DRPD kota Cirebon yang telah memberikan perhatian dan membantu warga Kelud Asih dalam pencegahan penyebaran Covid-19 di lingkungannya.
Ia berharap, kehadiran Ketua DPRD ini sebagai penyemangat warga untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan dan menerapkan 3M dengan selalu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak.
Dadan melaporkan, pihaknya beserta pengurus RW dan RT secara rutin dua minggu sekali selalu melakukan penyemprotan disinfektan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 sesuai protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah.
“Hari ini (Minggu, 29/11/2020) kami para pengurus dan warga kembali melakukan penyemprotan disinfektan dan pembagian masker sumbangan dari Ibu Ketua DPRD. Saya mewakili warga RW 06 Kelud Asih mengucapkan terima kasih dan semoga masker ini dapat bermanfaat bagi warga,” kata Dadan.
Sementara, Ketua DPRD Kota Cirebon, Hj. Affiati, S.pd dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat warga RW 06 Keud Asih. “Ini kunjungan pertama saya ke RW 06 Kelud Asih sejak saya dilantik menjadi ketua dewan,” kata Affiati.
Terkait meningkatnya warga Kota Cirebon yang terpapar Covid-19, dirinya mengaku merasa prihatin. “Menurut keterangan dari Kadinkes Kota Cirebon, saat ini kondisi pasien positif Covid-19 terus meningkat,” ungkapnya.
Bahkan, tambah Affiati, ruang isolasi di RSD Gunung Jati, Hotel Langensari dan Hotel Ono’s pun oleh pasien terkonfirmasi Covid-19.
“Upaya kita untuk menekan penyebaran Covid-19 adalah dengan menjaga kesehatan keluarga dengan mentaati aturan protokol kesehatan dan disiplin menerapkan 3M dengan memakai masker bila keluar rumah, mencuci tangan dengn sabun dan menjaga jarak,” terangnya.
Tambah Affiati, pihak legislatif mendorong pihak eksekutif dalam APBD 2021 mendatang harus tetap fokus pada masalah kesehatan masyarakat dan menumbuhkembangkan sektor ekonomi agar warga Kota Cirebon tidak terpuruk sebagai dampak pandemi Covid-19.
“Masker ini sebagai salah satu upaya kita dalam mencegah penyebaran Covid-19. Yang lebih utama, kita harus selalu berdoa kepada Allah SWT untuk selalu dalam lindungan-Nya dan diberikan kesehatan,” pungkasya. (irgun)