MAJALENGKA, fajarsatu – PC LPBI NU Majalengka mengunjungi korban tanah longsor di Blok Loji Awi Rt/Rt 18/08 Desa Ujungberung Kecamatan Sindangwangi Kabupaten Majalengka, Kamis, (17/12/20).
Tim LPBI menyerahkan bantuan beras sebanyak 30 kg. Bantuan diserahkan Departemen Penanggulangan Bencana, Mansur kepada Kades Ujungberung yang diwakili Kadus Adnan.
Bantuan diserahkan juga oleh Eah Habibah selaku bendahara II dan diterima ibu Kades Ujung Berung.
Menurut Kadus Anan, longsor tebing setinggi 3 meter dengan panjang 25 meter menimpa rumah Dala (49), dan Jaenah (47).
Dia menyebut kronologi kejadian pada Rabu (16/12/2020), sekitar pukul 15.30 WIB terjadi longsor tebing akibat curah hujan deras, beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka.
Longsor tersebut menyebabkan kerusakan sarana, seperti tempat tinggal dan sarana air bersih. Kerugian diperkirakan Rp 35 juta dan korban sementara mengungsi di rumah saudaranya. (gan)