MUNDU, fajarsatu – Polsek Mundu Polre Cirebon Kota (Ciko) gencar melakukan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) untuk mengantisipasi terjadinya curat, curas, curanmor, antisipasi geng motor dan juga antisipasi tawuran di wilayah hukum Polsek Mundu.
Sebelum melaksanakan giat KRYD, terlebih dahulu Bawas Kanit intel, Aiptu Yusuf Supardi memberikan melakukan apel dan memberi arahan tentang SOP dalam melaksanakan KRYD serta tetap boddy system keselamatan personil saat dilapangan, Sabtu (6/2/2021) sekira pukul 02.15 WIB.
Giat KRYD tersebut diikuti empat personel yakni, Bripka Pendy.T, Brigadir Rosid.S dengan mengambil rute Jalan Desa Luwung, Bandengan, Mundu Pesisir, Pamengkang, Banjarwangunan, Suci, Desa Waruduwur dan patroli di tempat rawan kriminalitas.
Selain itu, giat KRYD juga diisi sambang warga dan tokoh pemuda yang sedang nongkrong dan ke tempat obyek vital di Area PLTU II Cirebon dan wilayah pemukiman penduduk dan tempat rawan lainnya masuk wilayah hukum Polsek Mundu.
Ditempat terpisah Kapolres Cirebon Kota, AKBP Imron Ermawan melalui Kapolsek Mundu, AKP H. Supai Warna menyatakan, patroli yang dilaksanakan mengedepankan silahturahmi dialogis dengan warga masyarakat yang dilakukan secara humanis.
“Selain itu, KRYD juga dilakukan dengan memberi imbauan kepada warga antisipasi terhadap bahaya virus corona, serta melaksanakan protokol kesehatan seperti wajib memakai masker, rajin cuci tangan dan menjaga jarak. Karena sampai saat ini masih menjadi agenda utama dalam mengadaptasi kebiasaan baru,” ungkapnya
Terpisah, Kasubag Humas Polres Ciko, Iptu Ngatidja menambahkan, patroli dialogis yang dilakukan dengan memberikan himbauan kepada warga masyarakat sebagai imbangan dalam pelaksanaan PPKM yang saat ini masih dilaksanakan.
“Sekaligus menghimbau agar masyarakat menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah untuk tetap selalu menjaga kesehatan, rajin mencuci tangan, memakai masker guna mencegah penyebaran Covid-19,” tutup Ngatidja. (irgun)