HARJAMUKTI, fajarsatu – Babinsa Kelurahan Kecapi Kodim 0614/KotaCirebon, Serda Asep Hardiana bersinergi dengan Bhabinkamtibmas Kelurahan Kecapi Polsek Selatan Timur (Seltim) Polres Cirebon Kota, Aiptu Misro melaksanakan giat monitoring kegiatan vaksinasi Covid 19 Dosis 1 dan 2.
Menurut Babinsa Kelurahan Kecapi Kodim 0614/KotaCirebon, Serda Asep Hardiana, vaksinasi massal untuk masyarakat ini diselenggarakan Kodim 0614/Kota Cirebon bertempat d Aula Kelurahan Kecapi, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Sabtu (18/12/2021).
“Dalam pelaksanaannya, vasksinasi ini didukung anggota Kodim Kodim 0614/KotaCirebon 3 orang, angggota Polsek Seltim 2 orang, tenaga kesehatan (nakes) 12 oeang dan Linmas 10 orang,” jelas Asep disela-sela kesibukannya memonitor pelaksanaan vaksinasi.
Ia menambahkan, target vaksin sinovac sebanyak 200 dosis dan masyarakat yang hadir 139 orang, sedangkan yang tervaksin 136 orang terdiri dari dosis I 73 orang dan dosis II 63 orang. Sementara sisanya 3 orang tidak tervaksin karena masalah hipertensi.
“Alhamdulillah selama kegiatan tetap menjalankan protokol kesehatan dan kegiatan berlangsung aman dan terkendali,” ujar Asep.
Dikatakannya, Kodim 0614/KotaCirebon terus membantu menyukseskan program pemerintah dalam memutus penyebaran virus Covid 19, tidak terkecuali Babinsa Kelurahan Kecapi melaksanakan monitoring proses pemberian vaksin dosis I dan II oleh tim kesehatan.
Asep menambahkan, proses pemberian vaksin dosis I untuk warga masyarakat yang belum pernah melaksanakan vaksin dan dosis II untuk warga masyarakat yang sudah vaksinasi tahap pertama.
“Dari pantauan di lapangan, masyarakat yang mendaftar 139 orang dan yang tervaksin 136 orang sedangkan sisanya 3 orang tidak tervaksin karena masalah hipertensi,” katanya.
Asep mengatakan, monitoring tersebut untuk memastikan proses vaksinasi berjalan lancar dan tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes).
“Proses vaksinasi harus mematuhi prokes, maka kami harus membantu proses vaksinasi karena vaksinasi ini melibatkan banyak orang dan berpotensi menimbulkan kerumunan,” ujarnya.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa dan Bhabinkamtibmas tidak lupa untuk menyampaikan imbauan protokol kesehatan kepada warga.
“Walaupun kita sudah melaksanakan kegiatan vaksinasi namun kita semua masih tetap harus menerapkan protokol kesehatan 5M dalam setiap aktivitas sehari- hari, dengan selalu menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas,” pungkas Asep. (irgun)