CIREBON – Puluhan orang yang tergabung dalam Masyarakat Peduli Cirebon Bersih (MPCB) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri Kota Cirebon, Kamis (19/5/2022).
Kedatangan mereka mempertanyakan kasus korupsi riol, namun MPCB Kecewa karena tidak bisa ketemu dengan Kajari Kota Cirebon, Umaryadi.
Perwakilan MPCB diterima oleh Kasi Intelejen dan Kasi Pidsus. Mereka kecewa pasalnya, Kejari lagi ada kegiatan vicon seperti diucapkan Kasi Intel, Slamet Haryadi pada sejumlah wartawan.
Slamet menyampaikan, hasil dari pertemuan hari ini menerima dukungan teman-teman dari Masyarakat Peduli Cirebon Bersih (MPCB). Kita harapkan kedepan mungkin ada pemenuhan alat-alat bukti dan kebetulan Pak Kajari lagi ada kegiatan vicon. Kalau poin-poin kita membahas proses penyidikan, namun tidak bisa kami publis disini,” ucap Slamet.
Koordinator Masyarakat Peduli Cirebon Bersih (MPCB), Agung Sentosa mengatakan, pihaknya mendatangi Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Cirebon.
“Sayangnya kami hanya diterima oleh Kasi Intelejen dan Kasi Pidsus. MPCB pun memastikan akan kembali mendatangi kantor Kejari untuk yang ke dua kalinya,” tandas Agung.
Ia juga menyampaikan, apa yang menjadi pandangan MPCB terkait penanganan kasus dugaan korupsi besi riol telah disampaikan kepada Kasi Intelejen dan Kasi Pidsus,” ungkap Agung.
Dalam kesepatan tersebut, MPCB telah menyerahkan berkas sejumlah bukti dugaan adanya keterlibatan sejumlah orang di luar dari empat tersangka. (yus)