CIREBON, fajarsatu.com – Momen kebahagian terlihat dari ratusan santri dan Pengurus Pondok Pesantren Hidayatullah Cirebon saat berbuka puasa. Ada menu spesial yang dapat menambah kebahagian mereka, selain ada motivasi siraman rohani dari Ustad Endang Abdurohman sebagai Dewan Pembina PPH Cirebon yang hadir memberikan motivasi agar menjadi pribadi yang berakhlakul karimah serta berjiwa besar sebagai calon ibu yang akan menjadi madrasahnya bagi anak anak dikemudian hari.
Acara yang berlangsung pada hari Jum’at, 7 April 2023/16 Ramadhan 1444H ini bertempat di Kampus 1 Pondok Pesantren Putri Jalan Terusan Sekar Kemuning, Kelurahan Karyamulya, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.
Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua DPW Hidayatullah Jawa Barat, Ketua DPD Hidayatullah Kota Cirebon, Ketua Yayasan Manarusalam, Ketua DPD Hidayatullah Indramayu serta para guru dan Dai Hidayatullah Kota Crebon.
Acara buka puasa dan doa bersama para santri penghafal Al Quran ini merupakan program BMH Cirebon di bulan Ramadhan sebagai bukti nyata kebaikan, yang didukung oleh para donatur, khususnya Majelis Taqwa Telkomsel Reg Jawa Barat, berjalan baik dan lancar.
Salah seorang santri tahfidz putri, Izzatul Af’idah dan Yari Kaninda, yang beberapa bulan lalu di wisuda merasakan, kebahagiaan atas suport BMH selama ini untuk kegiatan di pesantren, semoga BMH kedepan semakin dipercaya dan memberi manfaat yang lebih banyak untuk umat. (asjun)