CIREBON, fajarsatu.com – Dalam suasana Ramadhan penuh berkah ini, Komunitas Driver Jawara Cirebon (DJC) diimplementasikan dengan pembagian takjil dan nasi kotak gratis kepada pengguna jalan dan pekerja informal yang melintas di Jalan Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon, Rabu (12/4/2023).
Dalam pembagian takjil tersebut sedikitnya 300 bungkus takjil dan 100 nasi kotak dibagikan kepada masyarakat dengan melibatkan puluhan anggota DJC. Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DJC, Abah Idham, Wakil Ketua, Al Samani dan Bendahara, Hj. Masniah.
Menurut Ketua Komunitas DJC, Abah Idham, pembagian takjil grats tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian DJC untuk sesama umat muslim yang menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan.
“Penyediaan takjil ini berdasarkan swadaya dari hasil donasi anggota DJC. Saya mengucapkan terima kasih kepada para anggota DJC yang telah menyisihkan sebagian rezekinya untuk kegiatan ini. Semoga Allah SWT memberikan pahala berlipat di bulan suci Ramadhan ini,” kata Abah Idham.
Ia mengungkapkan, kegiatan tersebut disambut antusias para pengguna jalan dan pekerja informal yang melintas di Jalan Cipto Mangunkusumo.
“Alhamdulillah kegiatan ini disambut antusias masyarakat yang melintas di Jalan Cipto,” ucapnya.
Abah Idham menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keimanan akan pentingnya untuk berbagi rezeki abtar sesama umat muslim, apalagi di bulan puasa ini segala kebaikan akan dilipat gandakan pahalanya.
Lanjutnya, kegiatan bagi-bagi takjil dan nasi kotak ini sebagai wujud kepedulian DJC kepada masyarakat yang menjalankan ibadah puasa untuk menjalin keakraban dengan masyarakat.
“Selain itu, kegiatan ini menunjukan kekompakan dan soliditas anggota DJC. Semoga bagi-bagi takjil gratis dapat digelar kembali di tempat yang berbeda,” tutur Abah Idham.
Dirinya berharap, momen bulan suci Ramadhan ini menjadi momen ladang meraih pahala sebanyak-anyaknya karena di bulan penuh barokah ini Allah SWT akan melipatkagandakan pahala bagi bagi umat muslim yang berbuat kabaikan.
“Alhamdillah pembagian takjil gratis ini dapat berjalan dengan sukses dan lancar,” pungkas Abah Idham. (irgun)