CIREBON, fajarsatu.com – Massa pendukung Alan Wari sudah berkumpul di rumah kuwu petahana ini untuk bersilaturahmi dengan warga Desa Pabedilan Wetan Kecamatan Pabedilan, Kabupaten Cirebon, Senin (11/9/2023).
Alan Wari didampingi istrinys dan massa pendukung selepas sholat dhuhur menyambangi rumah warga Desa Pabedilan Wetan di RT 05, 06 dan RT 07.
Nampak antusias masyarakat sangat tinggi sekali, ketika Alan Wari menyambangi rumah warga. Banyak masyarakat Pabedilan Wetan yang disambangi saat silaturahmi Alan Wari.
Mereka membuka pintu dan menyambut Alan Wari dengan ramah, bahkan banyak warga memberikan jajanan serta minuman bagi masa pendukung Alan Wari saat menyambangi rumah rumah warga .
“Kami meminta doa dan dukungan kepada masyarakat Desa Pabedilan Wetan saat silaturahmi dengan warga,” kata Alan Wari
Alan Wari yang merupakan salah seorang bakal calon kuwu Desa Pabedilan Wetan dalam perhelatan Pilwu Serentak 2023.
Dalam kesempatan tersebut, Alan Wari
menyampaikan, masa jabatan kuwu pabedilan wetan akan berahir di bulan Desember 2023,
Lanjut Alan wari, setelah penetapan bakal calon kuwu menjadi calon kuwu dan mendapatkan nomer urut di Pulau 2023, dirinya akan cuti terlebih dahulu
“Doa dan dukungan masyarakat Desa Pabedilan Wetan menjadi semangat untuk bisa meneruskan tongkat kepeminpinan kuwu kembali , dalam memakmurkan dan mengsejahterakan masyarakat Desa Pabedilan Wetan,” tandanya.
Terpisah, tokoh masyarakat Desa Pabedilan Wetan, Rukim mengatakan, sejak dipimpin oleh Alan Wari banyak perubahan positif, dari sisi infrastruktur banyak pembangunan jalan desa di semua blok dan semua rt dan rw sudah rapih rapih, sehingga jalan-jalan tersebut bisa dinikmati masyarakat.
Bahkan kuwu tambahnya, Alan Wari berhasil menciptakan desa bebas sampah dengan cara memberdayakan masyarakat untuk membersihkan sampah di pemukiman warga.
“Sampah yang berasal masyarakat diangkut oleh petugas Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Cirebon yang bekerjasama dengan pemdes sehingga Desa Pabedilan Wetan bisa menjadi Desa Bebas Sampah,” terangnya.
Dari sisi pertanian, lanjut Toksin, banyak petani yang sudah merasakan manfaat dengan banyak saluran irigasi pertanian yang sudah dibangun, sehingga saluran air ke irigasi pertanian bisa mengaliri air di sawah dan hasil panennya bisa mensejahterakan masyarakat.
Juga, kata Rukim, Pemdes Pabedilan Wetan beserta semua unsur Desa sudah menciptakan pelayanan masyarakat 24 jam kepada masyarakat untuk bisa memenuhi kebutuhan warga dalam pelayanan, sehingga tingkat kepuasan masyarakat sangat baik ,
“Atas nama tokoh masyarakat Pabedilan Wetan agar Alan Wari bisa terpilih lagi menjadi kuwu di Desa Pabedilan Wetan. Salam dua periode dan lanjutkan tongkat kepeminpinan kuwu dalam mensejahterakan masyarakat,” tegasnya. (ded)