CIREBON, fajarsatu.com – PT Pelita Karir salah satu perusahaan yang bergerak di bidang penyiapan sumber daya manusia, terus berupaya mendorong para generasi muda agar siap bersaing di era global. Salah satu langkah yang dilakukan perusahaan tersebut dengan menyelenggarakan webinar karier yang diikuti 80 orang peserta pada tanggal 14 Desember 2023 malam.
Direktur PT Pelita Karir, Maskun Kuncoro Jakti mengatakan, untuk kegiatan webinar karier kali ini pihaknya menghadirkan salah satu pemateri yakni Relcky Saragih yang merupakan seorang Career Coach and Parenting Career.
Kehadiran pemateri yang menyampaikan berbagai hal ilmu pengetahuan terkait dengan upaya meniti karier dan mengejar karier di berbagai bidang, mendapat respons yang luar biasa dari para peserta yang rata-rata generasi muda yang baru memulai karirnya di dunia kerja.
“Webinar karir adalah kegiatan yang khusus membahas persiapan karir untuk mengenalkan lebih menyeluruh tentang dunia karir dan dunia kerja dengan harapan membuka wawasan dan persiapan lebih matang di masa depan,” tandas Maskun.
Ditambahkannya, pihaknya akan terus berupaya untuk membantu generasi muda agar mampu mengembangkan karirnya di dunia kerja melalui kegiatan-kegiatan seminar atau workshop tentang dunia karir. Upaya tersebut tentunya dilakukan melalui kerjasama dengan berbagai pihak, baik dunia kerja, dunia pendidikan atau lembaga pemerintahan dan lainnya. (eko)