SUMBER, fajarsatu.- Rapat paripurna pembentukan dan penetapan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) DPRD Kabupaten Cirebon sempat diskorsing selama dua jam karena dibumbui penolakan oleh Fraksi PDI Perjuangan yang sampai detik ini belum memberikan nama-nama bagi pengisian AKD.
Ketua Fraksi PDI Perjuangan, Aan Setiawan mengatakan, sampai saat ini DPP PDI Perjuangan belum memberikan nama-nama untuk pengisian dalam pembentukan AKD.
“Gimana mau dilanjut, kita aja belum nerima nama dari DPP, ” kata dia, Senin (14/10/2019).
Ia pun mengungkapkan di hadapan seluruh anggota DPRD bilamana PDI Perjuangan akan melakukan walk out bilamana proses AKD dilanjutkan.
“Kalau tetap dilanjutkan kita tetap akan walk out, karena kita tidak dibekali nama. Dan surat pemberitahuan mengenai pembentukan AKD tadi pagi,” ucapnya.
Bukan hanya itu, saat rapat paripurna itu pun dihujani interupsi dari sejumlah fraksi terkait dengan kelanjutan atau penundaan penentuan pembentukan AKD.
Setelah dilakukan voting pada akhirnya pembentukan dan penetapan AKD dilanjutkan.
Hanya saja, pada kesempatan itu fraksi PDI Perjuangan dan Fraksi Gerindra melakukan walk out. (FS-7)