SUMBER, fajarsatu.- Meski ada Surat Edaran (SE) Bupati Cirebon tentang larangan kegiatan yang banyak mengundang orang banyak, namun masyarakat salah satu Blok di Desa Gintung Ranjeng, Kecamatan Ciwaringin tetap menggelar kegiatan peringatan Isra Miraj dengan meriah.
Kegiatan Peringatan Isra Miraj ini dimeriahkan berbagai kegiatan seperti pertandingan bola api, karnaval arak-arakan berbagai kreasi, lomba tangkap ikan di sungai yang dijubeli ratusan masyarakat.
Pejabat kuwu Desa Gintung Ranjeng, Khariri menjelaskan, kegiatan tersebut tidak ada pemberitahuan apapun ke pemerintah desa, sehingga pemdes tidak tahu menahu kegiatan tersebut.
Bahkan, lanjuta dia, pemdes sudah memberitahukan agar kegiatan Isra Miraj dilakukan secara sederhana saja karena kondisi maraknya wabah virus Corona.
“Kami pemdes tidak pernah dikasih tahu adanya kegiatan yang membawa perkumpulan massa, hingga Muspika pun tidak pernah dikasih tahu, kalau dalam kegiatan Isra Miraj itu ada arak-arakan dan lainnya,” kata Khariri kepada media, saat kegiatan arak-arakan di wilayahnya, Sabtu (21/3/2020).
Lanjut Khariri, dirinya sudah mendengar akan adanya kegiatan itu, sehingga beberapa kali ia sampaikan kepada panitia musola untuk menunda atau melaksanakan kegiatanya dengan sederhana saja tidak harus mengundang masyarakat banyak.
“Saya juga kaget kok acaranya besar-besaran, dengan diadakannya arak-arakan, pertandingan bola api, acara kreasi dari masyarakat drum band, acara menangkap ikan dan lainnya,” ucapnya. (dan)