SUMBER, fajarsatu.- Ketua DPRD Kabupaten, Mohammad Lutfti Cirebon menjadi korban kecelakaan tunggal yang dialaminya pada Sabtu (29/2/2020) malam, pasca melakukan kunjungan silaturahmi di Pondok Pesantren Bina Insan Mulia di Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon.
Salah satu saksi yang saat kejadian berada di lokasi, Iful mengatakan, pada kunjungan silaturahmi tersebut, Luthfi memilih kendaraan tidak seperti biasanya yakni menggunakan sepeda ontel.
“Pak Luthfi memilih menggunakan sepeda ontel dalam silaturahminya kali ini,” ujarnya, Minggu (1/3/2020).
Berangkat dari rumah dinas sejak pagi hari, Luthfi memilih sepeda ontel diungkapkannya karena sembari berolahraga.
“Dipilihnya sepeda karena Pak Luthfi bilang sambil olahraga,” jelasnya.
Sesampainya di Pesantren Bina Insan, Luthfi bersama rombongan berbincang-bincang sambil menikmati hidangan makan siang hingga makan malam. Selepas kegiatan tersebut, pada pukul 21.00 WIB, Luthfi beserta rombongan pulang menggunakan sepeda ontel.
“Jam sembilan malmm kita pulang menggunakan sepeda ontel,” ucapnya.
Pada saat pulang, tepatnya di Desa Sindang Jawa dengan kondisi jalan yang gelap karena minimnya Penerangan Jalan Umum (PJU) ditambah banyaknya lubang jalan, Luthfi mengalami kecelakaan tunggal dimana sebelumnya sepeda yang dikendarainya melindas lubang yang cukup dalam sehingga Luthfi tidak dapat mengontrol sepeda hingga akhirnya kecelakaan tersebut terjadi.
“Sewaktu sampai di Sindangjawa, Pak Luthfi harus kepinggir dulu karena ada mobil yang mau nyalip, gak lama mobil nyalip Pak Luthfi jatuh karena melindas jalan berlubang,” jelas dia.
Melihat kondisi tersebut, rombongan langsung membawa Luthfi ke RS Permata Cirebon karena mengalami cidera di bagian kaki dan wajah akibat kecelakaan tersebut. (FS-7)