CIREBON – Akibat cuaca buruk dengan intensitas hujan yang masih tinggi dalam beberapa bulan ini, mengakibatkan kerusakan ruas jalan di sejumlah daerah di Kabupaten Cirebon, Senin (14/2/2022).
Salah satunya, di sejumlah ruas jalan alternatif penghubung Jawa Barat dan Jawa Tengah mengalami kerusakan cukup parah.
Kondisi jalan bergelombang dan lubang-lubamg yang cukup lebar ini bahkan ini sering mengakibatkan kecelakaan.
Seorang warga Cikulak, Amah mengatakan, kerusakan ruas jalan ini sudah lama sekitar sejak setengah tahunan.
“Apalagi hujan terus-terusan jadi nambah parah, bahakan kecelakaan juga sering motor kepepet mobil kena lubang jatuh,” tuturnya.
Masih kata Amah, kemarin saja ada dua orang jatuh dari motor dan mengalami luka-luka akibat jalan licin.
“Walaupun hingga saat ini belum ada korban jiwa namun saya berharap pemerintah memperhatikan keselamatan pengguna jalan,” katanya.
Terpisah, seorang warga lainnya, Tarmin mengatakan, dirinya sering lewat jalan ini yang kerusakan jalannya semakin parah.
“Banyak lubang di ruas jalan sehingga pengguna kendaraan terutama roda dua harus ekstra hati-hati memilih jalan yang agak mulus. Jatuh sih belum pernah cuma harus hati-hati karena waktu perjalanan juga lebih lama akibat jalanan rusak,” ucapnya.
Kondisi kerusakan di sejumlah ruas jalan di kawasan Cirebon Timur, Kabupaten Cirebon ini terdapat di sejumlah ruas jalan seperti di Jalan Karangwareng, Cibogo, Cikulak dan Pabuaran. Ruas jalan ini merupakan jalur alternatif penghubung dari Cirebon ke Brebes Jawa Tengah.
Pantauan fajarsatu.com kondisi terparah terdapat di ruas Jalan Cikulak, selain kondisinya bergelombang di jalan tersebut, juga banyak terdapat lubang yang cukup lebar.
Bahkan lebarnya lubang ini bisa mencapai lebih dari tiga meter, kondisi lubang-lubang di jalan ini juga memiliki kedalaman bervariasi bahkan bisa mencapai lebih dari 14 Centimeter.
Seluruh kendaraan yang melintas di ruas tersebut juga harus ekstra hati-hati dan membutuhkan waktu tempuh lebih lama. Bahkan kerusakan ini ini kerap mengakibatkan kecelakaan. (yus)