CIREBON – Lembaga Pemasyarakan (Lapas) Narkotika Kelas II A Cirebon melaksanakan penggeledahan setiap hari secara acak guna memberikan efek tangkal dan jera kepada warga binaan pemasyarakatan (WBP).
Penggeledahan kamar hunian dan badan WBP menjadi salah satu upaya yang dilakukan dalam rangka pemberantasan penyalahgunaan Handphone, Pungli dan Narkoba (Halinar)
Kepala Lapas (Kalapas) Narkotika Kelas II A Cirebon, Nur Bambang mengatakan, tujuan penggeledahan ini agar WBP juga tidak main-main dengan sengaja menggunakan, menyimpan dan menyembunyikan baik hp atau narkoba.
Lanjutnya, penggeledahan dilaksanakan oleh Tim Satgas P4GN, Satpospatnal dan Regu Jaga sesuai dengan SOP.
“Penggeledahan kamar hunian dan badan warga binaan pemasyarakatan menjadi salah satu upaya yang dilakukan dalam rangka pemberantasan penyalahgunaan hp dan narkoba,” kata Nur Bambang, Jumat (18/3/2022).
Untuk Pencegahan, tambahnya, LP Narkotika Kelas II A Cirebon telah menugaskan petugas khusus penggeledahan badan serta pemeriksaan barang melalui mesin X-ray 3d screening serta metal detector guna meningkatkan upaya pencegahan penyelundupan barang yang terlarang ke dalam lapas.
Selain itu, Nur Bambang menambahkan, Lapas Narkotika Kelas II A Cirebon telah membangun sinergitas terkait pencegahan Halinar dengan APH di wilayah Cirebon yaitu Penandatanganan Bersama Bersih dari Halinar dengan BNN Kota Cirebon, Polres Cirebon dan Polsek Ciwaringin.
“WBP Lapas Narkotika Kelas II A Cirebon secara berkala untuk ditest urine. Ini juga bagian dari Program Rehabilitasi Medis dan Sosial yang sudah dilaksanakan dari Januari 2022,” katanya.
Dikatakan Nur Bambang, kesiapan sarana prasarana telah disiapkan, SDM juga telah ditugaskan khusus untuk pelaksanakan tugas pencegahan dan pemberantasan hp dan narkoba.
“Namun segala kemungkinan bisa terjadi dan kami akan lebih bersiap, koordinasi dengan Kepolisian dan BNN untuk bertukar informasi intelijen pun sudah kami lakukan,” ppungkasnya.
Lapas Narkotika Kelas II A Cirebon terus berkomitmen untuk Zero Halinar baik WBP maupun Petugas, untuk menciptakan Pemasyarakatan yang semakin PASTI. (dan)