CIREBON – Bamusi Kabupaten Cirebon kembali mengadakan kopdar bersama anggotanya yang sebelumnya tidak dilakukan akibat pandemi selama dua tahun yang berlangsung di Aulana Coffee di komplek Pondok Pesantren (Ponpes) Babakan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon, Sabtu (4/6/2022) malam.
Kopdar yang rutin diselenggarakan, kembali dilakukan dalam rangka untuk menyambung tali silaturahmi sesama anggota. Silaturrahmi yang diharapkan akan dapat menghidupkan kembali girah pergerakan Bamusi Kabupaten Cirebon.
Hal tersebut sejalan dengan apa yang diungkapkan Ketua Panita Penyelenggara, Prabu. Ia menambahkan, kegiatan sengaja diselenggarakan untuk memantik atau menghidupkan kembali girah pergerakan Bamusi Kabupaten Cirebon.
“Semangat Bamusi yang sempat meredup karena kendala Pandemi. Kini dengan adanya kopdar kembali diselenggarakan akan menjadi momentum bersama terciptanya ide-ide dan rancangan program kedepan untuk segera direalisasikan, selain itu untuk menjaga silahturahmi anggota,” papar Prabu.
Lebih lanjut dikatakan Prabu, selain sebagai ajang silaturrahmi anggota, kegiatan ini pula akan dijadikan ruang duka bersama terkait adanya berita musibah yang dialami oleh keluarga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
“Pada acara ini pula kita diadakan doa bersama yang dipimpin oleh ketua Bamusi Kabupaten Cirebon, atas almarhum Emmeril Khan Mumtadz selaku putra dari Pak Ridwan Kamil,” pungkasnya. (dan)