CIREBON – Warga Desa Gegesik Kulon Kecamatan Gegesik Kabupaten Cirebon menjuarai Festival dalang cilik se-Nusantara yang diselenggarakan Persatuan Perdalangan Indonesia (Pepadi), pada Kamis (22-24/9/2022) di Kota Tua Jakarta.
Dialah Bimo Nugroho (11) anak kelas 6 yang masih duduk di bangku sekolah dasar. Anak dari pasangan dalang Suryono dan Sri Wahyuni. Bimo merasa bangga meski hanya mendapatkan juara harapan 1.
Bimo Nugroho saat diwawancarai media ini mengatakan kalau dirinya siap menggantikan sang ayah kelak nanti. Ia juga sangat menyukai perdalangan sejak masih berumur 4 tahun.
“Saya menyukai pewayangan dan belajar Dalang karena ingin melestarikan warisan leluhur, karena kesenian pewayangan merupakan warisan leluhur yang tidak boleh punah,” Katanya dikediamannya, Selasa (27/9/2022).
Ia pun saat ini terus mempelajari bagaimana menjadi dalang yang baik dengan terus belajar kepada orangtuanya yang merupakan sosok dalang di Kecamatan Gegesik. (de)