CIREBON, fajarsatu.com – Sekolah Perempuan Capai Impian dan Cita-cita (Sekoper Cinta) Desa Babakan, Kecamatan Ciwaringin, Kabupaten Cirebon diluncurkan. Para ibu-ibu peserta Sekoper Cinta yang hadir dengan seragam baju putih kerudung pink terlihat sangat antusias.
Pembentukan Sekoper Cinta Desa Babakan dihadiri Sekmat Ciwaringin, Ketua PKK Kecamatan Ciwaringin, UPT Pengendalian Penduduk Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P5A) Kecamatan Ciwaringin, serta para undangan.
Kepala P5A Kecamatan Ciwaringin, Nurhasanah mengatakan, Sekoper Cinta sudah dilaunching oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pada Rabu (25/1/2023) lalu.
“Di Kabupaten Cirebon ada 80 desa Sekoper Cinta, setiap kecamatan ada dua desa, untuk kecamatan Ciwaringin ada Desa Gintung Tengah dan Desa Babakan,” kata Nurhasanah usai pembentukan Sekoper Cinta Desa Babakan, Rabu (8/2/2023).
Lanjutnya Sekoper Cinta untuk membentuk SDM ibu-ibu yang unggul, serta para kaum perempuan bisa mengembangkan potensi dirinya dan keluarga.
“Dengan Sekoper Cinta akan menjadikan perempuan yang hebat, perempuan bisa mandiri sehingga tercipta keluarga yang hebat,” katanya. (de)