CIREBON, fajarsatu.com – Ratusan warga Desa Pasuruan, Kecamatan Pabedilan, Kabupaten Cirebon antusias mengiringi pendaftaran bakal calon kuwu petahana kuwu, Muja, Kamis (24/8/2023).
Bahkan massa bakal calon kuwu petahana serempak meneriakan untuk melanjutkan tongkat kepeminpinan kuwu Desa Pasuruan.
Sepanjang jalan dari rumah bakal calon kuwu Muja hingga tiba di Balai Desa Pasuruan terus mengumandangkan kalimat tauhid.
Dihadapan Panitia Pemungutan Suara (PPS) bakal calon kuwu Muja menyerahkan semua persyaratan kapada Ketua PPS pilwu Desa Pasuruan, Jujur Ka’il. Semua berkas persyaratan pencalonan kuwu sudah diterima dan dinyatakan lengkap oleh panitia PPS.
“Kami PPS Pilwu Desa Pasuruan sementara sudah menerima dua bakal calon kuwu Desa Pasuruan. Renacananya panitia PPS sesuai dengan Perbup Nomor 24 Tahun 2023 bahwa pada Jumat ini pukul 00.00 WIB akan menutup penjaringan bakal calon kuwu Desa Pasuruan,” terangnya.
Jujur berharap kepada masyarakat Desa Pasuruan pada pelaksanaan pilwu nanti bisa menjaga kondusifitas dan berjalan dengan lancar.
“Kami berharap pada pelaksanaan pilihan kuwu bisa sukses dan kondusif, sehingga bisa mendapatkan kuwu yang benar-benar mengayomi dan bisa meningkatkan kesejahteraan warga Desa Pasuruan,” pungkasnya. (ded)