MAJALENGKA, fajarsatu – Wakil Ketua III Bagian Kemahasiswaan, Rully Khoeru Sholihin, M.Pd secara resmi melantik pengurus baru Himpunan Bahasa dan Sastra Indonesia (Himabasa) STKIP Yasika, Kabupaten Majalengka.
Pelantikan kepengurusan Himabasa periode 2020-2021 ini tersebut berlangsung di Auditorium STKIP Yasika Majalengka, Jumat (2/10/2020) lalu.
Prosesi pelantikan di tengah pandemi ini berlangsung secara sederhan disesuaikan dengan penerapan protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah agar bisa menjaga keamanan dan pencegahan penyebarana Covid-19 di lingkungan kampus.
Proses pelantikannya sendiri cukup singkat hanya berlangsung 60 menit. Diawali upacara pengambilan sumpah, pengurus dan penandatanganan berita acara pelantikan, kemudian serah terima jabatan dari pengurusan lama kepada pengurus baru.
Dalam sambutannya, Ketua Umum terpilih, Yesi Nadifatul Jannah mengatakan, Himabasa merupakan sebuah wadah kekeluargaan mahasiswa dan tempat berkreasinya mahasiswa.
“Saya berharap, Himabasa ini menjadi wadah untuk teman-teman mengembangkan potensinya serta media aspirasi bagi keluhan teman-teman demi kemajuan Himabasa satu tahun kedepan. Tetap menjunjung tinggi nilai-nilai kekeluargaan, nilai – nilai eksistensi serta menlanjutkan kepengurusan lama agar menjadi lebih baik lagi,” tandas Yesi.
Sementara, Ketua Program Studi PBSI STKIP Yasika Majalengka, Asih Wiarsih, M.Pd memberikan harapan agar mahasiswa lebih eksis lagi dalam mengembangkan potensinya.
“Teruntuk Himabasa satu tahun kedepan, saya berharap dengan adanya wadah untuk mahsiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia ini bisa membawa ciri khas dan kretivitas agar lebih memancarkan esensi yang cerah untuk kemajuan STKIP Yasika Majalengka,” harapya. (agus)