MAJALLENGKA, fajarsatu – Kepala SMKN 1 Kertajati, Ida Hamidah Agustini, S.Pd, M.Pd yang juga dihadiri Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IX, Dra. Hj. Dewi Nurhulaela, M.Pd menyerahkan bibit pohon kepada Pemerintah Kecamatan Kertajati yang diterima langsung Camat Kertajati, H. Asep Rukanda didampingi Kapolsek Kertajati, Iptu H. Yayat Hidayat di halaman Kantor Camat Kertajati Kab.Majalengka, Selasa (20/10/2020).
Kepala SMKN 1 Kertajati Ida Hamidah Agustini, S.Pd.,M.Pd. menyampaikan kepedulian SMKN 1 Kertajati terhadap lingkungan di sekitar Kecamatan Kertajati untuk di tanam di lahan lahan kritis.
“Mudah-mudahan program ini bermanfaat untuk lingkungan di sekitar Kecamatan Kertajati,” serunya.
Camat Kertajati Asep Rukanda menyampaikan ucapan terima kasih kepada SMKN 1 Kertajati yang telah peduli terhadap lingkungan di sekitar Kecamatan Kertajati,
“Wilayah Kecamatan Kertajati sekarang banyak pembangunan yang sedang dilaksanakan untuk mendukung Kertajati Aero City, maka diperlukan keseimbangan untuk penanaman/penghijauan di sekitar wilayah Kecamatan Kertajati. Bibit pohon ini akan disebar ke wilayah-wilayah yang sangat membutuhkan penghijauan di sekitar wilayah Kecamatan Kertajati,” papar Asep.
Sementara itu, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IX, Dra. Hj. Dewi Nurhulaela, M.Pd juga menyampaikan, ini merupakan program Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat yang dilaksanakan oleh SMA/SMK di Provinsi Jawa Barat. (gan)