KESAMBI, fajarsatu – Perubahan managmen Badan Pengelola Taman Air Goa Sunyaragi (BP TAGS) kini terbukti. Penyerahan mengembalikan mandat pengelolaan dilakukan pengurus lama yang diwakili Thamrin Iskandar ke Patih Sepuhgsung di Panggung Budaya Komplek Taman Air Goa Sunyaragi, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon, Sabtu (13/11/2021).
Sementara SK baru No. 001/SK/SSXV/IX/2021 tentang Pengangkatan Manajemen Badan Pengelola Taman Air dan Panggung Sunyaragi periode September-Desember 2021 ditandatangani Sultan Sepuh XV, PRA Luqman Zulkaedin berisikan susunan Badan Pengelola Taman Air Goa Sunyaragi (BPTAGS) yang baru.
Dalam SK tersebut mulai 18 September 2021, Direktur BP TAGS dijabat RA Ratih Marlina. Bahkan SK tersebut dipampang di bagian depan loket masuk Taman Air Goa Sunyaragi.
Dengan keluarnya SK tersebut, maka Objek Wisata Taman Air Goa Sunyaragi mulai besok Minggu (14/11/2021) dibuka kembali untuk umum yang ditandai secara simbolis pemasangan kembali portal masuk oleh Patih Sepuh dan keluarga sultan pada Sabtu (13/11/2021) pukul 14.35 WIB.
Humas BP TAGS lama, Eko Ardi Nugraha mengatakan, pihaknya yang diangkat melalui SK mendiang PRA Arief Natadiningrat, sepakat untuk menyerahkan kepengurusan BP TAGS ke Keraton Kasepuhan yang diwakili Patih Sepuh Keraton Kasepuhan , PR Goemelar Soeriadiningrat.
“Ke depannya pengelolaan dan kegiatan di Goa Sunyaragi akan diambil alih oleh Patih Sepuh,” kata Eko. (yus)