SUMBER, fajarsatu.- Rasa kepedulian yang dalam kepada sesama sekaligus untuk menjalin silahturahmi antara kepolisian dan masyarakat, Polsek Ciwaringin dan Binmas Polres Cirebon memberikan santunan kepada 8 pelajar dan 10 santri.
Menurut AKP Acep Anda selaku Binmas Polres Cirebon, ia sengaja dengan Polsek Ciwaringin memberikan bantuan kepada para pelajar yang merupakan anak asuh Babinkamtibmas serta para santri dalam menyambut Hari Santri Nasional.
“Alhamdulillah kita bisa berbagi kepada sesama terutama pelajar dan santri, karena ini sebagai bentuk program kepedulian Polres Cirebon yang sudah dianjurkan oleh pimpinan kita untuk peduli kepada masyarakat di wilayah hukum masing-masing polsek,” kata Acep kepada fajarsatu.com, Jumat (18/10/2019).
“Kita sudah mendengar keluhan mereka melalui Bhabinkamtibmas, karena mereka yang selalu berada di lapangan. Akhirnya sepakat bersama Kapolsek Ciwaringin serta anggota Polsek Ciwaringin, dengan rezeki seadanya kita kumpulkan kemudain kita berikan kepada mereka,” ujarnya.
Sementara Kapolsek Ciwaringin, Iptu H. Asnawi mengatakan, polisi sengaja melakukan bakti sosial memberikan santuan kepada pelajar dan santri sebagi bentuk kepeduliannya kepada masyarakat.
“Untuk saat ini hanya 18 orang yang kita berikan santunan, mudah-mudahan polisi berbagi ini akan terus dilakukan dan bisa menjadi kegiatan rutin kami, dan jumlahnya akan terus bertambah, karena anggotapun sangat mendukung adanya kegiatan seperti ini,” ungkapnya. (FS-3)