CIREBON – Sedikitnya 100 orang merasa terbantu dalam pengobatan gratis terutama bagi para lansia yang datang ke tempat Bapermas RW 14 Perumahan Permata Harjamukti (PJU), Kelurahan Kalijaga, Kecamatan, Harjamukti, Kota Cirebon, Minggu (20/11/2022).
Tidak itu saja, karena di samping pengobatan alternatif gratis juga ada bansos berupa 50 paket sembako untuk anak yatim piatu.
Menurut Amin Al Furqon dari pengurus Yayasan Jejer Djati Kacirebon, dalam acara pengobatan gratis dan bansos ini, atas kerjasama dengan Yayasan Puser Bumi Nusantara dan Padepokan Jejer Djati dengan ketuanya Abi Al Furqon. Dan yang mengadakan acara pengobatan gratis ini dari Yayasan Jejer Djati,
Amin menambahkan, acara seperti ini baru perdana dan selanjutnya akan menyisir tidak saja di Kota Cirebon, namun akan bergerak hingga Kabupaten Cirebon.
“Alhamdulillah warga yang datang berobat hingga siang ini sudah hampir 100 orang dan insya Allah terlayani dengan baik,” ucapnya
Dalam pengobatan ini juga khusus untuk kaum perempuan ada dari PT Naturindo dalam hal ini, pengecekan berbagai macam penyakit yang banyak dikeluhkan oleh para ibu-ibu.
Masih kata Amin, dalam pengobatan alternatif yang dilakukannya antara lain, pengobatan akupuntur, pijat alternatif, bekam kering dan relaksasi.
Sementara, seorang ahli pengobatan alternatif, Agus Sulaeman mengatakan, kegiatan masih satu rangkaian memperingati Hari Pahlawan.
“Di RW 14 Permata Harjamukti Utara ini kita mengadakan kegiatan berupa pengobatan gratis dan bansos berupa pembagian santunan untuk anak yatim-piatu,” jelas Agus.
Di samping itu, tambahnya, dalam kegiatan ini ditampilkan pagelaran seni budaya, khususnya kesenian khas Cirebon salah satunya Sintren. Pagelaran seni ini untuk menarik masyarakat datang ke lokasi pengobatan.
Agus menambahkan, dirinya mengucapkan terima kasih kepada pengurus RW 14 PJU dan masyarakat yang telah memberi izin tempat dan partisipanya sehingga kegiatan ini berjalan sukses dan lancar tanpa hambatan yang berarti. (yus)