MUARA ENIM, fajarsatu.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Muara Enim siap rebut kursi pimpinan DPRD Kabupaten Muara Enim dan menjadi pemenang Pilpres 2024 mendatang
Hal itu terungkap dalam kegiatan temu kader di kantor DPD Partai Nasdem Muara Enim di jalan Mayor Jend. Tjik Agows Kiemas Desa Kepur Kecamatan Muara Enim, Rabu (6/9)
Pada kegiatan yang dihadiri sekretaris DPW Nasdem Provinsi Sumsel, Syamsul Bahri itu hadir seluruh Bacaleg Nasdem, Pengurus Kecamatan dan ranting beserta kader Partai Nasdem.
Sekretaris DPW Partai Nasdem Sumsel, Syamsul Bahri ingatkan kader dan para Bacaleg untuk sama-sama berjuang menuju kemenangan, seluruh kader untuk tetap menjaga marwah partai.
Segala sesuatu, kata dia, harus dengan target dan perhitungan yang matang, sudah bukan saatnya untuk bermalas-malasan, semua lini harus kerja keras.
Tampung aspirasi masyarakat untuk diperjuangkan, membaur dan dengarkan keluh kesah mereka sampai ke pelosok-pelosok jangan pilah pilih, target partai adalah kemenangan.
Sebelumnya, kata dia, Ketua Umum sudah mengumumkan Pasangan Anies Rasyid Baswedan Pada Pilpres nanti yaitu Cak Imin, maka kita tegak lurus berjuang sebagaimana arahan dari pusat.
“Kita punya target juara, intinya bersatu, berjuang dan menang, kompak satu sama lain jangan saling bergesekan,” pungkasnya.
Sementara itu Ketua DPD Nasdem Muara Enim Azis Rahman didampingi Sekretaris DPD Nasdem Muara Enim Kasman MA mengatakan, Pemilu 2024 targetnya adalah merebut kursi ketua DPRD dan menang Pilpres.
Dikatakannya, untuk mencapai itu, semua lini harus bergerak dan berjuang kegiatan ini dalam upaya terus menjaga silaturrahmi dan kekompakan para kader sehingga terbangun komunikasi yang baik di antara para kader partai Nasdem.
Dirinya berharap para Bacaleg tetap konsisten dan lebih gencar dan bersemangat untuk mempersiapkan dirinya baik secara moril dan materil, lebih dekat dengan masyarakat dan mengefektifkan waktu menuju Pemilu mendatang yang masih sekitar 6 bulan lagi.
“Mari kita kejar semua ketertinggalan, supaya kita bisa berkompetisi dengan partai-partai lain, insyaallah kalau kita memang mempersiapkan diri untuk berkompetisi kita akan keluar sebagai pemenang, tadi sudah ada banyak sekali arahan dan petunjuk dari sekretaris DPW Nasdem, mari kita lebih bersemangat lagi ke depan untuk mewujudkan kemenangan,” katanya.
Mengenai ditetapkannya Anies Baswedan dengan Cak Imin sebagai pasangan Capres dan Cawapres, pihaknya di daerah dalam hal ini DPD akan berjuang serius untuk menjadi pemenang “Namun tetap sesuai arahan, petunjuk dan bimbingan dari DPP,” pungkasnya. (ian)