SUMBER, fajarsatu.- Guna meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berkendara dengan selamat dan disertai dengan surat-surat kelengkapan kendaraan. Polres Cirebon menggelar operasi gabungan dalam rangka Operasi Zebra 2019 bertempat di Gateway jalan raya Plumbon Kabupaten Cirebon, Rabu (23/10/2019).
Pada kesempatan itu Kapolres Cirebon, AKBP Suhermanto yang turun langsung meninjau pelaksanaan operasi zebra mengungkapkan, Operasi Zebra kali ini dimaksudkan untuk meminimalisasi tingkat kecelakaan bermotor.
Selain itu, kata Suhermanto, Operasi Zebra yang mulai berlangsung mulai dari 23 hingga 5 November ini dalam rangka pengecekan surat-surat kendaraan yang disertai dengan Surat Izin Mengemudi (SIM).
“Operasi Zebra dilaksanakan untuk mengurangi angka kecelakaan dan mendisiplinkan masyarakat ketika berkendaraan bermotor harus dilengkapi dengan dokumen-dokumen yang lengkap,” kata dia saat di temui di sela-sela peninjauan pelaksanaan Operasi Zebra 2019.
Bahkan dirinya mengungkapkan jika di setiap tahunnya angka pelanggaran terus meningkat yang diyambah dengan meningkatnya jumlah pertumbuhan kendaraan.
“Ya jepas disetiap tahunnya angka pelanggaran bertambah apalagi jumlah kendaraan di riap tahunnya terus meningkat,” ujarnya.
Pada operasi zebra kali ini, dikatakannya setiap kendaraan baik roda dua dan roda empat akan dilakukan pengecekan dokumen-dokumen kendaraan dimulai dari STNK, pajak kendaraan, SIM, serta kelengkapan lainnya sesuai dengan Undang-undang lalu lintas.
“Dari mulai dokumen kendaraan kita lakukan pemgecekan bahkan ada beberapa kendaraan roda yang kita tahan karena tidak ada STNK,” ucapnya.
Pada kesempatan itu, disertai pula sidang di tempat oleh Pengadilan Negeri Sumber ditambah layanan samsat keliling, mobil tilang keliling milik Kejaksaan Negeri Cirebon.
Hal itu dilakukan untuk memudahkan masyarakat dalam memperbaiki kesalahan, terutama soal pajak pada kesempatan itu tidak dikenakan sangsi tilang hanya saja di wajibkan untuk memperpanjang pajaknya dilokasi tersebut. (FS-7)